Home / Uncategorized

Sabtu, 1 Juli 2023 - 23:50 WIB

Jaga Kamtibmas Akhir Pekan, Polsek Bukit Batu Lakukan Patroli Sambangi

Polresta Palangka Raya – Dalam momen akhir pekan saat ini, Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng bersama polsek jajarannya berupaya untuk menjaga kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada wilayah hukumnya.

Seperti yang dilakukan oleh Polsek Bukit Batu dengan berpatroli pada objek-objek wisata di wilayah Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dilaksanakan oleh Ka SPKT III, Aiptu Fitriansyah dan rekannya, Sabtu (1/7/2023) pukul 09.30 WIB.

“Patroli akan kita laksanakan untuk menyambangi objek-objek wisata yang beroperasi di wilayah Kecamatan Bukit Batu, guna memastikan bagaimana kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama momen akhir pekan,” ungkap Aiptu Fitriansyah.

Baca juga  Personil Polsek Kahayan Kuala giat KRYD berupa Patroli Kamtibmas guna Cegah Kriminalitas.

Diawali dengan menyambangi Manasa Agrowisata di Kelurahan Banturung, Patroli Polsek Bukit Batu pun menyampaikan imbauan kamtibmas kepada para pengunjung yang datang ke tempat wisata tersebut, terutama tentang menjaga keselamatan diri.

“Jaga keselamatan diri sendiri maupun orang lain saat mengunjungi tempat wisata, terutama bagi yang membawa orang tua atau lansia, anak-anak dan kelompok-kelompok rentan lainnya,” imbau Fitriansyah kepada para pengunjung.

Baca juga  Sosialisasi Untuk Menggunakan Produk Usaha Mikro,Kecil & Menengah (UMKM)

“Selain itu pastikan barang bawaan diamankan dengan sebaik mungkin, begitu juga dengan kendaraan bapak ibu sekalian agar dapat dikunci dan diparkir pada tempat yang aman, apabila terjadi suatu hal atau memerlukan pertolongan, segera laporkan kepada petugas keamanan,” pungkasnya.

Setelah menyampaikan imbauan tersebut, Polsek Bukit Batu pun kembali bergerak untuk berpatroli dan menyambangi objek-objek wisata lainnya maupun kegiatan masyarakat yang berlangsung di wilayah hukumnya saat akhir pekan. (pm)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Diduga Direktur PT HAI Irwan Tanaya Menyuruh Menjual Barang Mainan Tanpa Dilengkapi SNI

Artikel

Tersangka Pembunuhan Santriwati Ditangkap, Polres Kendal Ungkap Motif Pelaku

BERITA UTAMA

Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Masuk Dapur Milik Mbah Tukinem

Artikel

Pastikan aman pada pemukiman penduduk sat samapta lakukan pengecekan secara berkala

Uncategorized

Sat Lantas Polres Pulang Pisau Laksanakan Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Himbauan Kamseltibcarlantas Kepada Pengendara

Uncategorized

Cegah Karhutla, Polsek Sebangau Kuala Pasang Spanduk Imbauan

Artikel

HUT TNI KE – 79, POSRAMIL 1714-07/FAWI BERI BIBIT BABI DI DESA BINAAN

Artikel

Polres Situbondo Tingkatkan Pengamanan Wisata Pantai Pada Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek