Home / Artikel / BERITA UTAMA / HUKRIM / INVESTIGASI / Tag / TNI

Minggu, 11 Februari 2024 - 14:22 WIB

Jaga Kedaulatan Negara, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 10/ Bradjamusti Pos Seriang Patroli Patok Batas Negara

Jaga Kedaulatan Negara, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 10/ Bradjamusti Pos Seriang Patroli Patok Batas Negara

Jaga Kedaulatan Negara, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 10/ Bradjamusti Pos Seriang Patroli Patok Batas Negara

 

Kapuas Hulu – Sebagai Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) yang memiliki tugas pokok menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan keamanan di wilayah perbatasan RI-Malaysia.

Prajurit TNI Satgas Pamtas Yon Armed 10/ Bradjamusti Kostrad Pos Seriang, melaksanakan Patroli Patok di wilayah Seriang, Kecamatan Badau, Kab Kapuas Hulu, Kalbar.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonarmed 10/ Bradjamusti , Mayor Arm Ady Kurniawan, M.Han., dalam rilis tertulisnya , Sabtu (10/02/2024).

Dansatgas mengungkapkan bahwa salah satu tugas pokok TNI dalam Operasi Militer Selain Perang (OMSP) adalah mengamankan wilayah perbatasan yang diimplementasikan diantaranya dengan melaksanakan patroli patok.

Baca juga  Babinsa Korami 08/Alian Cek Kegiatan FKP Desa Kalirancang

Patroli patok kali ini dilaksanakan dan dipimpin langsung oleh Wadanpos Seriang bersama dengan empat orang anggotanya.

“Terdapat 130 patok yang menjadi tanggung jawab Pos Pamtas Seriang Satgas Yon Armed 10/Bradjamusti,” ujarnya.

Menurut Wadanpos, jarak tempuh dari Pos menuju Patok pertama yakni sekitar +/- 7 km.

“Dibutuhkan waktu 4 sampai dengan 5 hari perjalanan pulang pergi untuk mencapai 130 Patok lagi yang menjadi tanggung jawab Pos Seriang,” tambah Dansatgas, Mayor Ady Kurniawan.

Baca juga  DPRD Tulungagung, Pembentukan Pansus Pembahas Ranperda Masa Sidang l Tahun sidang V

Dansatgas mengatakan, tujuan dilaksanakannya patroli patok yaitu untuk mengetahui dan memastikan kondisi patok batas negara tidak bergeser ataupun rusak. Karena hal ini menyangkut tentang kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Dansatgas menambahkan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan patroli patok ini dibutuhkan kondisi fisik yang prima dan mental yang kuat.

“Karena medan yang dilalui lumayan berat dan bervariasi seperti melintasi sungai, menyusuri rawa-rawa maupun menerobos hutan yang cukup lebat,” jelas Mayor Ady Kurniawan. Fauzi

Share :

Baca Juga

Artikel

GENTING: Upaya Gotong Royong untuk Masa Depan Generasi Sehat Indonesia

Artikel

Media Suara Rakyat Indonesia Gelar Bukber dan Berbagi Takjil Serta Berikan Santunan Kepada Anak Yatim Piatu

BERITA UTAMA

DANBRIGIF 4 MAR/BS SAMBANGI MARKAS BATALYON INFANTERI 8 MARINIR DI LANGKAT

BERITA UTAMA

Dukung Program Pemerintah, Koramil 1612-03/Reo Ajak Anak-Anak SMAK Gregorius Reok Untuk Menanam Kelor

Artikel

Sosialisasi Aplikasi Polri Super App untuk Warga Masyarakat di wilkum Polsek Maliku

Artikel

Ciptakan Situasi Kondusif Menjelang Pesta Demokrasi, Kodim 1016 Palangka Raya Apel Gelar Pasukan dan Perlengkapan

Artikel

Polsek Sebangau Kuala Laksanakan Apel On Call di Wilkum Polsek Sebangau Kuala

Artikel

Personel Kodim 1009/Tanah Laut Hadiri Pelepasan Angkutan Mudik Gratis Kabupaten Tanah Laut