Polres Pulang Pisau – Personil Polsek Kahayan kuala, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, Sambangi warga untuk mewujudkan situasi wilayahnya tetap kondusif terhindar dari berbagai macam bentuk masalah dan gangguan kamtibmas menjelang Pemilu serentak 2024 di kecamatan Kahayan kuala Kabupaten Pulang Pisau Provinsi Kalimantan Tengah, Senin (08/1/2024)
Kapolres Pulang Pisau, AKBP Mada Ramadita., S.I.K melalui Kapolsek Kahayan Kuala Akp Gendut Prasetyo ,S.H, menjelaskan bahwa apa yang dilakukan Bhabinkamtibmas merupakan suatu hal yang sangat positif karena bisa menyatu dengan warga
Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan kepada warga untuk menjaga Keamanan dan Perdamaian bersama, sehingga terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan nyaman
Bhabinkamtibmas mengajak masyarakat yang disambangi untuk bersama-sama menciptakan Pemilu Damai 2024 dengan menghimbau masyarakat untuk tidak terprovokasi dengan isu-isu yang belum tentu kebenarannya dan Bijak dalam bersosial media “pilihan boleh beda tapi persatuan dan kesatuan tetap terjaga agar Pemilu berlangsung dengan Damai dan Sejuk