Home / Uncategorized

Jumat, 16 Juni 2023 - 21:52 WIB

Jum’at Curhat Polsek Bukit Batu Hadir di Tangkiling

 

L Polresta Palangka Raya – Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si., telah memerintahkan jajarannya untuk selalu mengadakan program Jum’at Curhat setiap minggunya di semua wilayah.

Menyikapi hal tersebut, Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Bukit Batu Ipda Iwan Kushadinoto hari ini kembali menyelenggarakan Jum’at Curhat, Jum’at (16/6/2023) pagi.

Bertempat di Jalan Pangkalima Jaya Kelurahan Tangkiling Kecamatan Bukit Batu, Wakapolsek Ipda Omar Rustafa bersama rekan-rekannya terlihat menyapa para penduduk.

Baca juga  Sambangi desa anggota polsek sebangau Kuala Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Warganya

Dilokasi, petugas pun mendengarkan saran masukan atau keluhan warga, baik terkait pelayanan di kepolisian maupun informasi tindak pidana yg terjadi di wilayah hukum Polsek Bukit Batu.

Bahkan, pada kesempatan yang sama, petugas memberikan imbauan Kamtibmas yang akhir-akhir ini mengalami peningkatan khususnya tindak pidana pencurian.

Warga diminta selalu waspada apabila meninggalkan rumah dalam kondisi terkunci, kemudian memarkirkan kendaraan dengan menggunakan kunci ganda baik kunci stang maupun kunci rantai lainnya.

Baca juga  Tingkatkan Kemampuan, Kabag SDM Polresta Palangka Raya Ikuti Pelatihan Pabanrim

Disamping itu, diwaktu bersama aparat penegak hukum memberikan imbauan tentang Karhutla. Sosialisasi dan edukasi pemahaman kepada masyarakat untuk tidak menjadi pelaku pembakaran dan bila mengabaikan sanksi Pidana bagi pelaku pembakaran hutan dan lahan.

“Semoga program Jum’at Curhat yang kami selenggarakan bisa diterima baik semua kalangan masyarakat. Ini selain bertujuan menjaga Kondusifitas juga sekaligus upaya menghadirkan sosok Polri dilingkungan masyarakat itu sendiri,” kata Iwan.(dk_reborn)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Briptu Jhordi Kembali Operasikan Motor Bajaka Presisi di Mapolsek Rakumpit

BERITA UTAMA

Danramil 15/Klirong Hadiri Acara Haul Almaghfurlah KH.Abu Sufyan Mosthofa Di Desa Jogosimo

Uncategorized

Cegah kecelakaan lalu lintas personel Polsek Maliku melaksanakan patroli beat

Artikel

Pasar Murah Warsa Sambangi Desa Gadingmangu, Disambut Antusias Warga

BERITA UTAMA

Dandim 0709/Kebumen Hadiri Kegiatan Apel Bersama Jam Pimpinan TNI-POLRI Jawa Tengah Tahun 2023

Uncategorized

Tekan Pelanggaran Dalam Berlayar Anggota Satpolairud Cek Dokumen Ijin kelaikan Kapal Fery Secara Rutin

Artikel

Semengat Gencarkan Sosialisasi Saber Pungli, Dilakukan Oleh Personil Polsek Maliku

Uncategorized

CEGAH GANGGUAN KAMTIBMAS DAN JALIN SILATURAHMI, BHABINKAMTIBMAS SAMBANGI WARGA DESA BINAAN