Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Minggu, 23 April 2023 - 06:21 WIB

Kapolresta Palangka Raya Dampingi Kapolda Kalteng Cek Pos Pengaman

Polresta Palangka Raya – Dalam rangka memberikan rasa aman kepada para warga yang sedang bersuka cita menyambut hari kemenangan, sejumlah petugas pun disiagakan.

Hal tersebut disampaikan Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H., saat dikonfirmasi, Sabtu (22/4/2023) pagi.

“Sebagai bentuk dukungan keamanan terhadap perayaan Idul Fitri 1444 H ini, kami telah menyiagakan sejumlah personel gabungan di pos pengamanan yang tersebar di wilayah hukum Polresta Palangka Raya,” ungkapnya.

Baca juga  Polres Probolinggo Gerebek Perjudian Sabung Ayam, Tindaklanjuti Keluhan Warga di Jumat Curhat

“Dengan mendampingi Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si., beserta sejumlah pejabat utama, kami pun berdialog dengan petugas maupun para warga yang ada,” terangnya.

Ditambahkannya, jika pada hasil pemantauan dan dialog yang dilakukan tersebut sistem pengamanan dan penggelaran personel semua sudah berjalan dengan baik.

Baca juga  Bhabinkamtibmas Melaksanakan Sambang Desa dan Menyampaikan Pesan-pesan Kamtibmas

“Namun begitu, kami sebagai aparat keamanan tetap mengimbau kepada petugas maupun pemudik agar selalu waspada terhadap perkembangan situasi Kamtibmas,” tuturnya.

Disela-sela kegiatan, terang Budi, telah diserahkan paket lebaran bagi personel yang sedang melaksanakan tugas. “Insya allah situasi Kamtibmas pada wilayah hukum Polresta Palangka Raya tetap aman dan tertib,” tutupnya.(dk_reborn)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Fikri Faqih: Profil Pelajar Pancasila Jangan Sekedar Jargon

Artikel

Nahdlatul Ulama — Muhammadiyah Sepakat Tak Persoalkan Bangunan Masjid Mirip Ka’bah di Jrengik

Artikel

Patroli Malam Polsek Maliku, Sambangi Lingkungan Masyarakat di Wilayah Hukumnya

Artikel

GAMAN SEMERU INDONESIA ROADSHOW SOSIALISASI P4GN DI SMP NEGERI 20 SURABAYA

Artikel

17 Perwira, Tinggi Polri Naik Pangkat Satu Diantaranya Raih Bintang Tiga

Artikel

Personel Polsek Maliku Menyambangi Warga Masyarakat untuk Sampaikan Program Pekarangan Bergizi

Artikel

BUMDes Desa Torongrejo Batu, Siap Sambut Wisata Mendunia

Artikel

Satlantas Polres Pulang Pisau Lakukan Penling, Upaya Kamseltibcarlantas