Kodam IM Gelar Rapat Evaluasi Progjagar TA 2022

Foto: Kodam IM Gelar Rapat Evaluasi Progjagar TA 2022

Foto: Kodam IM Gelar Rapat Evaluasi Progjagar TA 2022

Banda Aceh – Panglima Kodam Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayjen TNI Mohamad Hasan membuka acara Rapat Evaluasi Progjagar TA 2022 Kodam IM di Gedung Malahayati Makodam IM. Kamis (05/01/23)

Sambutan Pangdam IM menyampaikan rapat evaluasi Progjagar yang dilaksanakan merupakan bagian dari mekanisme pengendalian atas pelaksanaan program kerja dan anggaran (Progjagar) Kodam IM TA 2022.

Rapat evaluasi membahas pelaksanaan Progjagar di akhir tahun 2022 dengan segala dinamikanya. Dengan adanya pembahasan tersebut, maka diharapkan dapat diketahui sedini mungkin potensi permasalahan yang dapat mengganggu proses pencapaian sasaran Progjagar hingga akhir TA 2022.

Baca juga  Petugas menempelkan Maklumat Kapolda di tempat umum supaya bisa di baca Masyarakat

Kegiatan dilanjutkan paparan Kasdam IM Brigjen TNI Hadi Basuki, S.Sos., M.M., M.Tr (Han), membahas tentang evaluasi Progjagar Kodam IM TA 2022, mulai dari bidang Rengar sampai dengan Teritorial. Kemudian paparan Irdam IM Brigjen TNI Niko Fahrizal, M.Tr (Han), membahas tentang hal-hal yang menonjol dari hasil pelaksanaan pengawasan di jajaran Kodam IM TA 2022. Dilanjutkan paparan Asrendam IM, membahas tentang garis besar Progjagar Kodam IM TA 2023 dan sosialisasi wilayah tertib reformasi birokrasi (WTRB).

Foto: Kodam IM Gelar Rapat Evaluasi Progjagar TA 2022

Pada acara tersebut juga dilaksanakan penyerahan Dipa secara simbolis oleh Pangdam IM kepada Satker wilayah KPPN Banda Aceh.

Baca juga  Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bantarkawung Edukasi Kenakalan Remaja

“Jadikan rapat evaluasi Progjagar TA 2022 Kodam IM ini, sebagai sarana komunikasi dan evaluasi kinerja kita selama setahun ini, koordinasikan segala perubahan baik itu program kerja maupun anggaran, catat dan aplikasikan segala informasi yang didapat dari rapat evaluasi ini”, tutup Pangdam.

Hadir dalam rapat diantaranya Kapoksahli, para PJU Kodam IM, Kabalakdam IM dan Dansat jajaran Kodam IM.

Share :

Baca Juga

Artikel

Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIII Kodim Brebes Baksos Warga Bencana Alam Banjir di Tanjung

Uncategorized

Berikan Edukasi Larangan Karhutla Anggota Satpolairud Sambangi Pengunjung Pasar

BERITA UTAMA

jumpa Pers : melanjutkan perkara Nona.cantik. Menggugat balik ,berdasarkan pencemaran nama baik.

Uncategorized

Sampaikan Larangan Karhutla Kepada Warga Kecamatan Maliku

Artikel

Sosialisasi Standar Pelayanan Publik ( Alur PelayananbBiaya Pelayanan dan waktu Pelayanan ) penerbitan SKCK di Polsek Kahayan Tengah

Artikel

Pimpinan Redaksi Media TargetNews.Id Adakan Baksos di Hari Pers Nasional

Artikel

Imbauan Kepada Pengendara Yang Menggunakan Sepeda Listrik Agar Menggunakan Helm

Uncategorized

Polsek Jabiren Raya Sambangi Masyarakat dengan Beri Imbauan