Kodim 1702/JWY Bantu Proses Pesemayaman Dan Pemakaman 9 Jenazah Korban Kerusuhan

Foto : Kodim 1702/JWY Bantu Proses Pesemayaman Dan Pemakaman 9 Jenazah Korban Kerusuhan

Foto : Kodim 1702/JWY Bantu Proses Pesemayaman Dan Pemakaman 9 Jenazah Korban Kerusuhan

Sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian terhadap kejadian kerusuhan di Wamena yang mengakibatkan beberapa warga meninggal dunia, selain membantu memediasi dan menenangkan warga, Kodim 1702/JWY hadir kembali membantu proses pemakaman 9 jenazah korban tersebut, bertempat di Taman Pemakaman Umum (TPU) Sinakma, Distrik Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Sabtu (25/2/2023).

Foto : Kodim 1702/JWY Bantu Proses Pesemayaman Dan Pemakaman 9 Jenazah Korban Kerusuhan

Pada prosesi pemakaman tersebut dilalukan secara bersamaan, sementara dua jenasah lainnya telah dikirim ke kampung halamannya di Sumatera Utara.

Demikian disampaikan Dandim 1702/JWY Letkol Cpn Athenius Murip.S.H., M.H., dalam keterangan, Sabtu (25/2).

Baca juga  Terkait Dana Misterius 27 M, DPP PEKAT IB Desak Presiden Copot Menpora Dito Jika Terbukti Ikut Cawe-Cawean Kasus BTS

“Kami membantu dari proses pesemayaman dan pemakaman jenazah di TPU Sinakma, pemakaman dilaksanakan pada pukul 15.30 Wit disaksikan oleh keluarga dan Tokoh Masyarakat dari tiga Kabupaten di Provinsi Papua Pegunungan,” jelas Dandim 1702/JWY Letkol Cpn Athenius Murip.S.H., M.H.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan seluruh pihak yang telah bekerjasama dan membantu sehingga proses pemakaman saudara kita ini berjalan dengan lancar,” tambahnya.

Foto : Kodim 1702/JWY Bantu Proses Pesemayaman Dan Pemakaman 9 Jenazah Korban Kerusuhan

Lebih lanjut, Dandim memastikan bahwa pihaknya yaitu TNI khususnya Kodim 1702/JWY terus berkoordinasi dengan pihak Kepolisian, Pemerintah Kab. Jayawijaya, Pemerintah Kab. Lany Jaya dan Pemerintah Kab. Nduga untuk menyelesaikan permasalahan tersebut hingga tuntas.

Baca juga  Pemusnahan Knalpot Breng Operasi Lilin Semeru 2023

“Saya memiliki komitmen untuk menjaga wilayah ini aman, damai dan tentunya kondusif. Kita bersyukur saat ini situasi Wamena kembali normal berkat kerjasama semua pihak dan tokoh masyarakat setempat,” terang Dandim.

“Saya berharap kejadian ini dapat menjadi pelajaran bagi kita semua, dimana Hoax dapat memicu kericuhan yang berdampak pada kerusuhan sampai menimbulkan korban jiwa.

Foto : Kodim 1702/JWY Bantu Proses Pesemayaman Dan Pemakaman 9 Jenazah Korban Kerusuhan

*Jadi kita jangan percaya dengan isu-isu yang berkembang saat ini tanpa mengecek terlebih dahulu.

@abi gila
@kodim1702.jwy
@infokomando.official
#isuHoax
#wamena

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Komsos Dengan Nelayan, Babinsa Koramil 13/Buluspesantren Menghimbau Waspada Saat Melaut

Artikel

Wartawan Kabardesa Dianggap Tak Profesional Justru Dingin Tanggapi Hak Jawab Kades Sumberwaru

Uncategorized

Apel Pagi Jam Pimpinan, Ini Arahan dan Penekanan Kapolres Pulang Pisau

Uncategorized

Bhabinkamtibmas melaksanakan Sosialisasikan Program UMKM kepada pengusaha

BERITA UTAMA

Danrem Korem 072/Pamungkas Hadiri Pembukaan TMMD Reguler ke-116 Kodim 0709/Kebumen

Uncategorized

WUJUDKAN KAMTIBMAS YANG KONDUSIF, BHABINKAMTIBMAS FOOD ESTATE RUTIN LAKSANAKAN DDS KE RUMAH WARGA BINAAN

BERITA UTAMA

Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto beserta Seluruh Prajurit Petarung Korps Marinir

Artikel

Amukan Masa Pencuri Sepeda Motor Asal Warga Sidayu Gresik Babak Belur di Hajar Massa