KEBUMEN, Babinsa Koramil 22/Ayah Sertu Askun hadiri undangan Musdes penetapan perubahan anggaran pendapatan dan Belanja Desa,TA 2023, bertempat di Balai kemasyarakatan desa Kedungweru Kec Ayah Kab Kebumen Rabu (13/09/2023).
Musdes yang melibatkan sedikitnya ± 53 orang itu dimulai sejak pukul 09.30 Wib, Sertu Askun saat hadir mewakili Danramil 22/Ayah mengatakan. “mari kita sama sama dukung Musdes ini guna melahirkan gagasan perubahan yang sesuai dengan aspirasi masyarakat, karena perubahan penetapan anggaran ini terjadi hanya sekali untuk itu kepada warga untuk turut serta mengawal penggunaan anggarannya agar tepat sasaran dan tidak terjadi penyimpangan. “ucap Askun.
Hadir pada acara itu Camat Ayah di wakili Bpk Fatah, S.Sos, Koramil 22/Ayah diwakili Sertu Askun, Polsek Ayah diwakili Aiptu Masturo, Kades Kedungweru Aris Sumiarto, Ketua BPD Mujihan, Ketua RW/RT Desa Kedungweru, Ketua PKK dan pengurus. (Ramil 22)