Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Senin, 22 Mei 2023 - 23:31 WIB

Kuli Bangunan Ditangkap Satresnarkoba Polres Nganjuk, Diduga Edarkan Pil Koplo

Nganjuk – Minggu (21/5/2023). Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kasat Narkoba IPTU Heru Prasetya Nugroho, S.H., membenarkan pihaknya telah menangkap seorang pria inisial SA (31) warga Desa Tanjungkalang Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk.

SA (31) yang sehari-hari berprofesi sebagai kuli bangunan tersebut ditangkap dirumahnya oleh unit Opsnal Satresarkoba karena diduga kedapatan memiliki dan menyimpan pil Koplo.

Baca juga  Semangat Membangun Desa Masyarakat Kaliloka Luar Biasa

“Saat dilakukan penangkapan, SA (31), kedapatan menyimpan barang bukti berupa pil Koplo sebanyak 393 butir, dan uang tunai Rp.750.000,- yang diakui sebagai hasil penjualan pil Koplo ,” kata IPTU Heru.

Ia menambahkan penangkapan SA merupakan pengembagan dari informasi dari masyarakat yang mau peduli dengan lingkungannya dan melapor melalui program Wayahe Lapor Kapolres (WLK) 081331342003.

Baca juga  Prajurit Satgas Indonesian Rapid Deployable Batalyon Bantu Redakan Perang Antar Suku Di Kongo

“Saat ini SA(31) beserta barang buktinya diamankan di Polres Nganjuk untuk dimintai keterangan dan pendalaman guna mengungkap jaringannya yang lebih luas dan dikenakan UU nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika dan UU No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan,” IPTU Heru.@anil

Share :

Baca Juga

Artikel

Satgas Pangan Polda Jatim : Sejumlah Bapokting Jelang Nataru di Jawa Timur Relatif Stabil

Artikel

Patroli Malam, Babinsa Koramil Bulakamba dan Bhabinkamtibmas Cek Keamanan Wilayah Binaan

BERITA UTAMA

Mencegah TPPO, Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Ingatkan Warga Masyarakat untuk Waspada

Artikel

Polsek Maliku Patroli Malam Sambangi Kawasan Bank Bri Unit Maliku.

Artikel

Satreskrim Polres Sampang Tangkap Pencuri Kendaraan Dinas milik Pemkab Sampang

Artikel

Perampok Sadis Gasak Uang, Seorang lansia

BERITA UTAMA

Kapolres Probolinggo Pastikan Arca Ganesha Jatuh di Kawah Bromo, Bukan Dicuri

Artikel

Kodim 1406/Wajo Gelar Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD 2024