Kunjungan Kerja Pangdam IM dan Ibu Ketua Persit KCK PD IM ke Yonif Raider 112/DJ dan Kodim 0101/KBA.

Banda Aceh – Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayor Jenderal TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I.P didampingi Ketua Persit KCK Daerah Iskandar Muda, Ny. Iin Novi Helmy Prasetya melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Yonif Raider 112/DJ dan Kodim 0101/KBA Kamis (06/04/23).

Kunjungan Kerja Pangdam IM bertujuan untuk meninjau keadaan Satuan serta bisa bertatap muka langsung dengan para Prajurit dan persit, sekaligus mengecek kesiapan serta moril Personel di satuan tempur dan Satuan Kewilayahan jajaran Kodam Iskandar Muda.

Baca juga  Cegah Gangguan Kamtibmas Perairan Bripka Andi Cek Dokumen Kapal

Pada acara Kunjungan Kerja kali ini Pangdam IM menyampaikan beberapa hal kepada seluruh Prajurit dan Persit, baik di Yonif Raider 112/DJ dan di Kodim 0101/KBA yang isinya, agar meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME dengan memperbanyak ibadah, pelihara dan perbaiki moral dan moril pribadi dan keluarga, unsur pimpinan agar selalu dekat dengan anggota sehingga bisa mempermudah untuk melakukan pengawasan, hindari sekecil apapun tindak pelanggaran, terutama Narkoba, Pangdam IM juga berpesan agar para Prajurit selalu menjaga hubungan baik dengan masyarakat, karena Prajurit sejatinya adalah dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat.

Baca juga  Secara Transparan, Pemilihan BPD Paseyan Sampang Kondusif

Hadir dalam acara tersebut Kapoksahli Pangdam IM beserta Ibu, Pejabat utama Kodam IM beserta Istri, dan Dandeninteldam IM.

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

PEDULI DENGAN PENERUS BANGSA KODIM 0709/KBM KERAHKAN BABINSA CEGAH KEKERASAN,BULLYING &PERUNDUNGAN TERHADAP ANAK DI SEKOLAH /DI LUAR SEKOLAH

Uncategorized

Polsek Pandih Batu Cek Keamanan Mesin ATM Bank Kalteng Pandih Batu

Artikel

Himbau Kamseltibcarlantas, Satlantas Lakukan Penling di Kota Pulang Pisau

Uncategorized

Personel Polsek Maliku Monitoring Ketersediaan Air Daerah Rawan Karhutla

Artikel

Koordinator Perkumpulan Wadah Pejuang Demokrasi, Asrofi, Menjelaskan Bahwa Terbentuknya Perkumpulan

BERITA UTAMA

Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan Ini Yang dilakukan Bhabinkamtibmas

BERITA UTAMA

Tim Quality Control PT Java Agritech Untuk Menjalin Kekompakan Adakan Buka Bersama

Uncategorized

Polsek Sebangau Kuala melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat di Kedai Kopi Polsek Sebangau Kuala.