Home / Uncategorized

Rabu, 6 September 2023 - 01:31 WIB

Ma’arif NU Jateng Gelar Diklat Implementasi Kurikulum NU di Klaten

 

Pengurus Wilayah (PW) Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif NU Jawa Timur dan Pengurus Cabang (PC) LP Ma’arif NU Kabupaten Klaten menggelar diklat implementasi masalah NU. Kegiatan dipusatkan di di Kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Klaten sejak Jumat hingga Ahad (01-03/09/2023).

Pada kesempatan itu, Ketua PW LP Ma’arif NU Jateng, R Andi Irawan menegaskan bahwa ketika khidmah di NU bakal mendapat keberkahan. “Hal ini mendorong kita totalitas berkhidmah di NU,” katanya.

Andi menegaskan tugas guru adalah membentuk peserta didik menjadi khalifah atau pemimpin, sehingga hal tersebut sangat mulia dan harus diperjuangkan. Pada saat yang sama, guru juga hendaknya membekali diri dengan keterampilan dan wawasan yang luas. “Karena itu, sebagai pendidik harus membangun dan menyiapkan peserta didik agar mempunyai keilmuan di berbagai bidang dan mempunyai paradigma Islam rahmatan lilalamin,” ungkapnya.

Baca juga  Samakan Persepsi Jelang Masa Kampanye Pada Pemilu 2024, Polres Pulang Pisau Gelar Focus Group Discussion (FGD)

Sedangkan Agus Setiawan sebagai Ketua PC LP Ma’arif NU Kabupaten Klaten menyampaikan bahwa diklat implementasi masalah NU sudah lama direncanakan. Karena itu dirinya sangat mengapresiasi kegiatan ini sehingga dapat terselenggara dengan baik. “Alhamdulillah kini terlaksana dan program ini sepenuhnya dibiayai oleh PC LP Ma’arif NU Klaten,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, H Mujiburrahman selaku Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Klaten berpesan agar dalam mengikuti diklat dengan sungguh-sungguh. Hal tersebut penting agar nantinya peserta dapat mengimplementasikan ke-NU-an kepada siswa di madrasah dan sekolah dengan baik. “Kepada para guru untuk saling berkolaborasi dengan lembaga-lembaga di bawah naungan NU,” pintanya.

Baca juga  Kajati Jatim Mia Amiati 3 Hakim Perkara Ronald Tannur Dibawa ke Kejagung

Kegiatan ini mendapat sambutan dari sejumlah guru dari lembaga yang berada di bawah PC LP Ma’arif NU Klaten. Mereka mengikuti kegiatan sejak awal hingga berakhirnya acara. Selama kegiatan juga diselenggarakan sejumlah permainan sehingga memungkinkan peserta dapat mengikuti acara dengan baik. (Anil)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Polsek Maliku Minimalisir Segala Bentuk Potensi Gangguan Kamtibmas dengan Kryd

Artikel

Meriahkan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI, Korem 091/ASN Gelar Berbagai Perlombaan

Artikel

Momen As SDM Kapolri Tegaskan Kuota Khusus-Rekpro di Seleksi Pusat Taruna Akpol Dihapus

Uncategorized

Polsek Jabiren Raya melaksanakan Sosialisasi Aplikasi Dumas Presisi di Wilkum Polsek Jabiren Raya

Artikel

Peringati Ulang Tahun ke-49, Perumda Air Minum Tirta Bahari Kota Tegal Gelar Jalan Santai

Uncategorized

Satlantas Polres Pulang Pisau Gelar Sosialisasi Ops Patuh Telabang 2024 Ke Masyarakat

Uncategorized

Kanit Samapta Gencar Berikan Himbauan Pencegahan Karhutla

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Banama Tingang Sosialisasi ke Warga Tentang TPPO