Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Rabu, 5 Februari 2025 - 01:05 WIB

Mahasiswa Minta Pj Gubernur Aceh Kembali Ke Pusat

Mahasiswa Minta Pj Gubernur Aceh Kembali Ke Pusat

Mahasiswa Minta Pj Gubernur Aceh Kembali Ke Pusat

 

TARGETNEWS.ID BANDA ACEH– Mahasiswa dari Ikatan Mahasiswa Pemuda (IMP) Seuramoe Meukkah mendesak Mendagri Jenderal (Purn) Tito Karnavian segera menarik Pj Gubernur Aceh Safrizal ZA kembali ke Jakarta karena dianggap hanya membuat gaduh di Aceh, Selasa 4 Februari 2025.

Permintaan itu terungkap saat IMP Seuramoe Mekkah melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Gubernur Aceh, Selasa (4/2/2025).

“Aksi tadi kegelisahan masyarakat Aceh akan kinerja Pj Gubernur Aceh yang melakukan evaluasi terhadap pejabat eselon II. Evaluasi dinilai tergesa-gesa,” ujar perwakilan IMP, Muhammad Hasbar Kuba kepada wartawan.

Baca juga  Aksi May Day 2024 di Nganjuk Berjalan Kondusif, Polisi Siagakan 500 Personel Pengamanan

Mahasiswa IMP juga mendesak Safrizal ZA untuk menghentikan proses evaluasi Pejabat Eselon II yang seharusnya dilakukan oleh Gubernur Aceh definitif Muzakir Manaf (Mualem) yang menang dalam Pilgub 2024 berpasangan dengan Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah (Dek Fadh).

“Apalagi sudah terpilih Muzakir. Wewenang untuk mengevaluasi SKPA adalah wewenang Gubernur terpilih,” tambahnya.

Baca juga  Maklumat Kapolda Kalteng di tempelkan di tempat umum supaya bisa di baca Masyarakat

Hasbar Kuba juga meminta KPK untuk memeriksa Safrizal ZA terkait dugaan korupsi, kolusi dan nepotisme yang dilakukan selama menjabat sebagai Pj Gubernur Aceh.

“Harapan kita Pj Gubernur membatalkan evaluasi itu supaya evaluasi dilakukan Gubernur definitif. Kita menduga selama Pj Gubernur ada praktik KKN, kita menyurati KPK. Dugaan teman dekat disodorkan mengisi pos-pos tertentu,” tutup Hasbar Kuba.

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Kazidam Beserta Keluarga Besar Zidam XIV/Hasanuddin Mengucapkan Selamat Dan Sukses

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sosialisasikan Larangan Karhutla di Desa Binaannya.

BERITA UTAMA

Sambut HUT Bhayangkara Ke-77 Polres Sampang Gelar Khitanan Massal

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Sambang Kamtibmas ke warga

Uncategorized

Wujudkan Anak Sehat, Babinsa Koramil 08/Alian Dampingi Program BIAS Anak SD

Uncategorized

Apel Siaga Karhutla di Poslap 23 Terpadu Wilayah Hukum Polsek Maliku.

BERITA UTAMA

APEL JAM PIMPINAN, KAPOLRES BANGKALAN BERIKAN REWARD KEPADA 47 PERSONIL

BERITA UTAMA

Satlantas Polres Pulang Pisau Beri Teguran Sopir Truk Muatan “Odol”