Home / Artikel / BERITA UTAMA / HUKRIM / Tag / TNI

Senin, 8 Januari 2024 - 17:33 WIB

Manfaat Mikroba PA 63 Garuda 0713 Kini Sudah Dirasakan Masyarakat Desa Grinting

Manfaat Mikroba PA 63 Garuda 0713 Kini Sudah Dirasakan Masyarakat Desa Grinting

Manfaat Mikroba PA 63 Garuda 0713 Kini Sudah Dirasakan Masyarakat Desa Grinting

 

Brebes – Warga Desa Grinting, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah hari ini menerima sosialisasi Mikroba PA 63 Garuda 0713 dari Kodim 0713 Brebes bersama Iman Slamet Untung (Prof Jiun). Senin (08/01/2024).

Kali ini petani tambak sebagai sasaran untuk Dandim 0713 Brebes Letkol Infanteri Sapto Broto, S.E., M.Si memberikan cairan Mikroba PA63 Garuda 0713, dimana sebelumnya telah berkeliling desa memberikan secara gratis di 3 kecamatan, yaitu Brebes, Ketanggungan, Larangan.

Dandim menyampaikan bahwa kehadirannya di Desa Grinting untuk memberikan solusi bagi petani tambak agar hasil panen ikannya sesuai yang diharapkan.

Saat sosialisasi, Prof Jiun sapaan akrabnya, memberikan penjelasan dan tanya jawab tentang penggunaan dan manfaat Mikroba PA63 Garuda 0713 secara detail.

Bahkan salah satu peternak itik bebek sudah mempraktekkannya dengan menyemprot Cairan Mikroba PA63 Garuda 0713 Brebes dikandang yang berbau tak sedap.

Baca juga  Pangdam XII/Tpr Pimpin Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD

Nardi (42) Warga RT 06 RW 05 mengatakan didepan forum sosialisasi “Setelah memakai atau menyemprotkan Mikroba PA63 Garuda 0713, kandang bebek milik saya sekarang tidak bau lagi, itu terasa perubahan bisa dihitung dengan detik”. ungkapnya.

Sementara Kepala Desa Grinting Suhartono, SH., MH. merasa bangga dan antusias dengan kehadiran Dandim Brebes yang baru pertama kalinya dan satu-satunya Dandim turun ke Desa Grinting.

“Syukur Alhamdulillah, Baru pertamakali ini ada Dandim turun didesa kami, yaitu Desa Grinting, menapakkan kaki dan bertemu dengan peternak dan petambak”. tutur Kades Grinting.

“Kehadirannya sekaligus monsosialisasikan Mikroba PA63 Garuda 0713 ke warga kami sangatlah bermanfaat”. tambahnya.

Ditempat berbeda, Ramlan Samsuri Penasehat ASGAS RI Mikroba PA63 Garuda mengatakan “Gebrakan Sustainable Agriculture merupakan langkah strategis ditengah ekonomi Indonesia mengalami resesi juga dunia”. paparnya.

Baca juga  Bati Tuud Koramil 19/ Kuwarasan Hadiri Musdes Penawaran Harga Kegiatan Pembangunan TA. 2023 Desa Pondokgebangsari

“Sustainable Agriculture merupakan pengelolaan sumber daya yang berhasil untuk usaha pertanian guna membantu kebutuhan manusia sekaligus mempertahankan atau meningkatkan kualitas lingkungan dan melestarikan sumber daya alam dengan mengkonsumsi lebih sedikit air dan energi, meningkatkan komposisi unsur hara tanah, menekan biaya produksi, meningkatkan partisipasi masyarakat, serta ramah terhadap lingkungan”. imbuh Samsuri.

Kegiatan sosial dalam bidang pertanian lewat Mikroba PA 63 Garuda 0713 dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan nasional merupakan salah satu gerakan yang luhur dan sangat Nasionalis. Dimana akar rumput (petani) di berbagai Provinsi Indonesia telah memberikan dampak yang sangat positif bagi masyarakat baik petani, peternak dan perikanan. (Pen0713).

Share :

Baca Juga

Artikel

Ketua Umum IPPAMA Tolak Usulan Nurul Huda Anggota DPRD Jatim Suramadu Berbayar Kembali

BERITA UTAMA

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sosialisasikan Himbauan Kamtibmas

Artikel

Cegah Karhutla SatBinmas Polres Pulang Pisau Laksanakan Himbauan

Artikel

Antisipasi Karhutla sejak dini, Sat Samapta Polres Pulpis Gelar Patroli Maja

Artikel

Kapolres Sintang Kapolda Kalbar Sampaikan Bela Sungkawa Kepada Keluarga Anggota Linmas Yang Meninggal Dalam Tugas

BERITA UTAMA

Himbau Kamseltibcarlantas, Satlantas Lakukan Penling di Kota Pulang Pisau

BERITA UTAMA

Dandim 0830/Surabaya Utara hadiri Acara Sertijab Danrem 084/Bhaskara Jaya dan PJU Jajaran Kodam V/Brawijaya

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Pengamanan Turnamen Sepak Bola Purwodadi Cup