TNI AL, Dispen Kormar (Surabaya),- Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan, Komandan Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Danmenbanpur 2 Mar), Kolonel Marinir M. Nur Rohman, S.E., M.Tr. Hanla., M.M.,
melalui perwakilannya, Paspers Danmenbanpur 2 Marinir, Letkol Marinir Benny Setiawan, M.Tr.Hanla., mengadakan acara berbagi dengan anak-anak yatim di sekitar kawasan Karangpilang. Surabaya, Rabu (19/03/2025).
Dengan kegiatan ini, Danmenbanpur 2 Marinir ingin menumbuhkan rasa empati dan kepedulian sosial kepada masyarakat sekitar,
khususnya kepada anak-anak yang membutuhkan perhatian lebih di bulan yang penuh berkah ini. Selain itu,
acara ini juga diharapkan dapat menjadi motivasi bagi anak-anak yatim untuk terus berprestasi dan bercita-cita tinggi, jelas Paspers Danmenbanpur 2 Mar.
Salah satu anak yatim Panti Asuhan Muhammadiyah Karangpilang Surabaya yang mewakili teman-temannya menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada pihak Marinir atas perhatian dan kebaikan yang diberikan.
“Kami sangat berterima kasih atas bantuan ini, semoga di masa depan ada di antara kami yang bisa menjadi bagian dari keluarga besar Marinir,” ujarnya penuh haru.
Bantuan yang diberikan tidak hanya berupa materi, tetapi juga doa dan harapan agar mereka bisa tumbuh menjadi generasi penerus bangsa yang berguna. Kolonel M. Nur Rohman, melalui Paspers Danmenbanpur 2 Marinir,
menekankan bahwa kegiatan seperti ini akan terus berlanjut, sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial TNI AL kepada masyarakat.
Bib