Home / Uncategorized

Kamis, 19 Oktober 2023 - 04:07 WIB

Panglima TNI Dianugrahi Tanda Kehormatan Panglima Gagah Angkatan Tentera Kerajaan Malaysia Atas Dedikasinya

Panglima Gagah Angkatan Tentera Kerajaan Malaysia Atas Dedikasinya, (foto : reeed)

Panglima Gagah Angkatan Tentera Kerajaan Malaysia Atas Dedikasinya, (foto : reeed)

(Puspen TNI). Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., menerima penganugerahan Tanda Kehormatan Panglima Gagah Angkatan Tentera (PGAT) dari Kerajaan Malaysia. Penyematan tanda kehormatan ini secara langsung diberikan oleh Seri Paduka Baginda Yang di-Pertuan Agong Al-Sultan Abdullah Ri’ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah Ibni Almarhum Sultan Haji Ahmad Shah Al-Mustain Billah, di Istana Negara, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (17/10/2023).

 

Pemberian Tanda Kehormatan PGAT tersebut, diberikan kepada Panglima TNI karena senantiasa berusaha untuk mempererat jalinan dan kerja sama bilateral persahabatan antara Indonesia dan Malaysia. Selain itu Panglima TNI dinilai telah banyak memberikan keteladanan dan membina hubungan baik serta meningkatkan semangat kerja sama yang kuat dengan Tentara Bersenjata Malaysia.

Baca juga  Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sosialisasikan Aplikasi Yandumas Terpadu

 

PGAT diberikan kepada mereka yang layak menerima penghargaan Darjah Pangkat Pertama ini yaitu Pemerintah Tertinggi Angkatan Tentera, Panglima Angkatan Tentera. Panglima Tentera Darat, Panglima Tentera Laut dan Panglima Tentera Udara. Pegawai-Pegawai Tentera Asing yang mempunyai kedudukan yang setaraf juga layak menerima penghargaan kehormatan sesuai dengan kontribusi yang telah diberikan.

 

“Atas nama saya pribadi dan Tentara Bersenjata Malaysia, saya mengucapkan selamat setiap hati kita sekali lagi. Penyediaan penghargaan gengsi ini adalah perjanjian komitmen dan dedikasi anda yang tak terganggu terhadap perdamaian dan keamanan. semoga pengakuan ini meningkatkan hubungan kita lebih tinggi, memperkuat ikatan yang ada antara kita”, Ujar Seri Paduka Baginda Yang di-Pertuan Agong.

Baca juga  Polsek Pandih Batu Cek Keamanan Mesin ATM Bank Kalteng Pandih Batu

 

Dalam prosesi ini, turut hadir Asintel Panglima Mayjen TNI Sonny Aprianto,S.E.,M.M., Asops Panglima TNI Mayor Jenderal TNI Muhammad Nur Rahmad, Aspers Panglima TNI Marsekal Muda TNI Arif Widianto, S.A.B., M.Tr.(Han), Kapuspen TNI Laksda TNI Julius Widjojono dan Kapuskersin TNI Marsekal Pertama TNI Benny Arfan, M.MP., MMDS., MMS.

Share :

Baca Juga

Artikel

Kampanye #RiseAndSpeak: Komitmen Polri Wujudkan Lingkungan Aman dan Inklusif bagi Perempuan dan Anak

Artikel

Adv.Lilik Adi Gunawan, SH :”Segera Kami Akan Bersurat Resmi ke Presiden Prabowo Subianto Terkait Dugaan Kriminalisasi Ketua Setwil FPII

Uncategorized

Selesai Serah Terima, Kanit II SPKT Polresta Palangka Raya Kontrol Kondisi 30 Tahanan

Artikel

Pelajar Baru SMKN, 1 Pulang Pisau Dapat Edukasi Bahaya Napza dari Sat Resnarkoba Polres Pulang Pisau

Artikel

Pesantren di Pasuruan Dukung Penuh Polri Rekrutmen dari Jalur Santri dan Hafidz Al-Qur’an

Artikel

Dedik Sugianto : Wakomindo Pilar Kompetensi dan Profesionalisme Wartawan Indonesia

Artikel

Sat Samapta Polres Pulpis Gelar Patroli Maja, Antisipasi Karhutla Sejak Dini

Uncategorized

Kegiatan Rutin Sambang, Bhabinkamtibmas Food Estate Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada warga binaan