Home / BERITA UTAMA / DAERAH / NASIONAL / NEWS / TargetNews.id / TNI

Selasa, 25 Juli 2023 - 05:54 WIB

Panglima TNI Kirim Bantuan Kemanusiaan Ke Puncak – Papua Tengah

Foto: Panglima TNI Kirim Bantuan Kemanusiaan Ke Puncak – Papua Tengah

Foto: Panglima TNI Kirim Bantuan Kemanusiaan Ke Puncak – Papua Tengah

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., mengirimkan bantuan kemanusiaan akibat bencana kelaparan/kekeringan di 2 (dua) Distrik Kabupaten Puncak – Papua Tengah berupa sembako.

Bantuan logistik dari Panglima TNI itu dikirim bersama bansos dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI menggunakan Pesawat Hercules TNI AU A-1327 melalui Base Ops Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta timur. Senin, (24/7/2023).

Bantuan tersebut untuk menindaklanjuti surat keputusan Bupati Puncak Willem Wandik Nomor 300.2/28/tahun 2023 tanggal 7 Juni 2023 yang menetapkan status tanggap darurat bencana kelaparan/kekeringan di 2 (dua) Distrik yaitu Distrik Agandugume dan Distrik Lambewi, terhitung mulai 7 Juni s.d. 7 Agustus 2023.

Baca juga  Rutin personil polsek banama tingang sosialisasi tentang larangan karhutla.

Adapun Bantuan Sosial (Bansos) dari Panglima TNI maupun dari Kemensos RI itu berupa: Beras, mie instan, sembako, makanan siap saji, tenda gulung, sarden, cornet, biscuit, sosis, abon, pakaian dan selimut. Total bansos yang dikirim itu seberat 12.515 Kg menggunakan Pesawat Hercules TNI AU A-1327 dengan crew sebanyak 13 Personel, sebagai pilot Mayor Pnb Putut, Co Pilot Ltt Pnb Gazha dan Ltd Pnb Agung dan Navigator Kapten Nav Gia, berangkat dengan route dari HLP – HND (PTM) – YKU (Lanud Yohanes Kapiyau Timika).

Foto: Panglima TNI Kirim Bantuan Kemanusiaan Ke Puncak – Papua Tengah

Share :

Baca Juga

Artikel

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sosialisasi Aplikasi Saber Pungli di Wilkum Polsek Maliku.

Artikel

Antisipasi Tindak Kejahatan pada Obyek Vital, Sat Samapta Polres Pulang Pisau Tingkatkan Patroli

Artikel

Berikan Teguran Kepada Pengendara Motor Yang Tidak Memakai Helm Oleh Sat Lantas Polres Pulang Pisau

BERITA UTAMA

Jalin Silaturahmi dengan Masyarakat Bhabinkamtibmas Food Estate Melaksanakan Sambang Desa

Artikel

Matangkan Persiapan Upacara HUT RI ke 79 Batituud Koramil 06/Sruweng Beserta Anggota dan Paskibra Kecamatan Laksanakan Gladi

BERITA UTAMA

PRAJURIT YONANGMOR 1 MARINIR MELAKSANAKAN LATIHAN MEDAN KRITIS

Artikel

Inilah Prestasi Polres Tegal Dalam Mengungkap Kasus Peredaran dan Penyalahgunaan Narkoba di Kabupaten Tegal

Artikel

PT. BPE Tertangkap Di Polres Jombang, Oknum Elyas Pencari BBM Solar Subsidi Ikut Tertangkap Atas Pengembangan