Home / Uncategorized

Rabu, 27 September 2023 - 15:18 WIB

Pantau Harga Sembako, Babinsa Sidotopo Turun Ke Pasar

 

Surabaya, – Dalam rangka memantau serta menjaga stabilitas harga dan ketersediaan sembako di pasar tradisional yang ada di wilayah, Babinsa Sidotopo Koramil 0830/02 Semampir Koptu Bambang lakukan pengecekan harga dan memastikan ketersediaan sembako di Pasar Krempyeng Sidotopo JL. Sidotopo 4 Kelurahan Sidotopo Kecamatan Semampir, Rabu (27/09/2023).

Koptu Bambang mengatakan, pengecekan harga dan ketersediaan bahan kebutuhan pokok dengan bertanya langsung kepada pedagang, guna mendukung program pemerintah dalam mengantisipasi kenaikan harga sembako serta mewaspadai adanya lonjakan harga yang tidak wajar tanpa mengikuti kebijakan dari pemerintah.

Baca juga  Polda Jatim Buka Posko Identifikasi Korban, Longsor Pacet

“Kegiatan ini guna mencegah maupun mengantisipasi adanya oknum yang bermain atau dengan sengaja menaikkan harga penjualan serta praktek penimbunan Sembako di pasaran,” tuturnya.

Kegiatan yang dilakukan tidak hanya sebatas pengecekan harga sembako saja, selain itu situasi kondisi keamanan dan ketertiban di pasar juga menjadi perhatian khusus Babinsa.

Baca juga  Penguasaan (TKD) Giripurno, Sudah Memasuki 14 Kali Proses Persidangan

“Dengan berinteraksi dengan pedagang maupun pengunjung di pasar, maka akan diketahui secara langsung apabila ada lonjakan harga yang tidak wajar. Begitu pun situasi pasar dan sekitarnya dalam hal keamanan dan ketertiban dapat diketahui,” ungkapnya.

Dirinya mengungkapkan, bahwa harga sembako di pasar Krempyeng mulai dari beras, minyak goreng, telur ayam, gula dan lain-lain masih dikisaran harga normal/wajar, pungkasnya. (Anil)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Sampaikan Larangan Karhutla Kepada Warga Masyarakat

Artikel

Kapolres Batang Komitmen Hidupkan Kembali Kamling untuk Keamanan Masyarakat

Uncategorized

Penutupan dan Pengumuman Pemenang Lomba Mural Dalam Rangka Memeriahkan Turnamen Bola Voli Kapolri Cup 2023

Artikel

Ponton TI Selam Berjejer Hantam Perairan Laut Pait Jaya, Diduga Ilegal Tanpa Legalitas Yang Jelas

BERITA UTAMA

Sambangi Warga Sabaru, Polsek Sabangau Ajak Pelihara Kondusifitas

Artikel

Ketua Tim Pemenangan No.3 KRIDA, Memotivator Calon Pendukungnya

Artikel

KAKI Apresiasi Polda Jatim dan Segera Tangkap Pelaku Pemalsuan Dokumen Tanah

Artikel

Danramil 15/Klirong Hadiri Kegiatan Upacara Renungan dan Ulang Janji Pramuka Kwartir Ranting Klirong