Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI / Uncategorized

Senin, 15 April 2024 - 18:29 WIB

Pasca Lebaran, Babinsa Koramil 06 Kersana Lakukan Patroli di Wilayah Binaan

Babinsa Koramil 06 Kersana Lakukan Patroli di Wilayah Binaan

Babinsa Koramil 06 Kersana Lakukan Patroli di Wilayah Binaan

 

Brebes – Akhir liburan Lebaran sudah selesai, Babinsa Koramil 06 Kersana, kodim 0713 Brebes, Sertu M. Fakih melaksanakan patroli kewilayah binaan memastikan keamanan dan ketertiban lingkungan saat malam hari di Desa Kersana, Kecamatan Kersana, Brebes, Jawa Tengah. Minggu malam (14/04/2024).

Dikatakan Sertu M. Fakih bahwa patroli yang dilakukannya sangat penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan selama perayaan Liburan Lebaran Idul Fitri 1445 H/2024 M. Mereka akan memastikan tidak ada aktivitas yang merugikan masyarakat atau bahkan membahayakan keselamatan orang lain.

Baca juga  Sosialisasi Larangan Karhutla diwilkum Polsek Maliku Cegah Potensi Karhutla.

“Kami memastikan bahwa kami bersama aparat disini akan bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan selama libur Lebaran. Kami akan mengecek setiap kegiatan yang dilakukan masyarakat, memastikan tidak ada aktivitas yang melanggar hukum atau merugikan masyarakat lain,” ujarnya.

Babinsa juga akan melakukan patroli keamanan di setiap desa maupun jalanan, memantau setiap aktivitas yang dilakukan warga masyarakat khususnya para remaja dan anak-anak, seperti bermain petasan, begadang hingga dini hari atau aktivitas lainnya.

Baca juga  Kanit Samapta Polsek Kahayan Tengah laksanakan Patroli Maja

“Jika ditemukan aktivitas yang melanggar hukum atau merugikan orang lain, Babinsa akan segera melaporkannya kepada aparat berwajib” imbuhnya.

Dalam upaya menjaga keamanan selama libur Lebaran, aparat gabungan juga menghimbau kepada masyarakat.

“Kami menghimbau kepada masyarakat agar selama libur Lebaran untuk tetap mematuhi peraturan yang ada,” tutupnya. (Pen0713)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Antisipasi Karhutla Sejak dini Sat Samapta Polres Pulpis Gelar Patroli Maja

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Laksanakan Himbauan Karhutla Kepada Masyarakat

Uncategorized

Stop Karhutla Anggota Satpolairud Sambangi Masyarakat Pesisir

BERITA UTAMA

Sosialisasikan Kartu Dumas Presisi Oleh Personil Polsek Kahayan Tengah Saat Sambang Ke Masyarakat

Uncategorized

Personil Sat Binmas Polres Pulpis Sambangi pasar Patanak himbau dan Beri Pesan pesan kamtibmas.

Uncategorized

Sosialisasi Satgas Saber Pungli, yang di lakukan Polsek Kahayan Kuala guna cegah terjadinya pungutan biaya yang tak resmi.

Uncategorized

Di Gereja Eka Harap, Polresta Palangka Raya Gelar Pam Ibadah Paskah

Artikel

Manfaatkan Waktu Libur Personel Kodim 1009/Tanah Laut Bersama Warga Gotong Royong Perbaiki Jalan Desa