Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Jumat, 11 April 2025 - 14:19 WIB

Pasca Lebaran,Polres Jember Gelar KRYD Jaga Kamtibmas dan Antisiapasi Kepadatan Lalin

Pasca Lebaran,Polres Jember Gelar KRYD Jaga Kamtibmas dan Antisiapasi Kepadatan Lalin

Pasca Lebaran,Polres Jember Gelar KRYD Jaga Kamtibmas dan Antisiapasi Kepadatan Lalin

 

JEMBER – Hari pertama masyarakat memulai masuk kerja setelah libur lebaran, Polres Jember Polda Jatim mengantisiapasi kepadatan arus lalu lintas dalam kota.

Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif, Polres Jember Polda Jatim secara rutin melaksanakan patroli kota.

Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, melalui Kasihumas Iptu Siswanto, menjelaskan bahwa patroli rutin ini adalah bagian dari kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD).

KRYD tidak hanya menyasar lokasi-lokasi rawan kriminalitas, seperti kawasan pertokoan, pusat perbelanjaan, dan pemukiman padat penduduk, tetapi juga titik-titik lalu lintas yang kerap mengalami kemacetan.

“Untuk mengantisipasi potensi tindak kejahatan serta mengurai kemacetan di sejumlah titik rawan,” kata Iptu Siswanto, Jumat (11/4).

Baca juga  Bhabinkamtibmas Polsek Pandih Batu Cooling System Dan Sampaikan Pesan Kamtibmas

Kasihumas Polres Jember menyebut Patroli ini merupakan bagian dari strategi preventif yang digalakkan jajaran kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya di wilayah perkotaan yang padat aktivitas.

“Patroli ini merupakan langkah preventif kami untuk menekan angka kejahatan sekaligus memberikan rasa aman kepada masyarakat,” terang Iptu Siswanto.

Polres Jember Polda Jatim juga bekerja sama dengan instansi terkait untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas, khususnya di jam-jam sibuk.

Kegiatan patroli ini dilaksanakan baik pada siang maupun malam hari, melibatkan personel dari berbagai satuan fungsi, termasuk Satlantas dan Satreskrim.

Baca juga  Polsek Sebangau Kuala Melaksanakan Patroli Pam Obyek Dalam Rangka OMB Pemilu 2023 - 2024

Selain berpatroli, petugas juga memberikan imbauan Kamtibmas kepada warga, pedagang, dan pengguna jalan

Dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat, diharapkan dapat menumbuhkan rasa aman serta mencegah tindakan kriminalitas sejak dini.

Polres Jember Polda Jatim mengimbau kepada masyarakat untuk turut serta menjaga situasi keamanan dengan melaporkan jika menemukan hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitar.

“Sinergi antara Polisi dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tertib,” tambah Iptu Siswanto.

Patroli akan terus ditingkatkan secara berkala sebagai bentuk upaya Polres Jember dalam mewujudkan Kota Jember yang aman, nyaman, dan bebas dari gangguan Kamtibmas.

Bib

Share :

Baca Juga

Artikel

Wujudkan Keselamatan Pelajar, Satsamapta Atur Arus Lalu Lintas Sekitar SDN-1 Bukit Tunggal

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Pandih Batu Sosialisasikan Himbauan Larangan Praktek Pungli.

Uncategorized

Tingkatkan Kinerja Anggota, Kasat Lantas Beri Arahan Sebelum Melaksanakan Tugas

Artikel

Kasus Dugaan Penggelapan BPKB oleh Oknum Marketing Showroom Auto Show 88 Pontianak: Pelapor Desak Proses Hukum yang Mangkrak Selama 5 Bulan

Artikel

Pj Bupati Brebes Sarankan Pramuka Diberi Pelatihan TI dan Hukum

BERITA UTAMA

Sambangi Warga Binaan, Polsek Sabangau Ajak Pelihara Kamtibmas

BERITA UTAMA

Cegah Pungli Bhabinkamtibmas Sosialisasi Saber Pungli Kepada Warga

Uncategorized

Dandim 0709/Kebumen Pimpin Acara Koprapot Sertijab Danramil, Pindah Satuan, Pensiun, dan Penerimaan Anggota Baru