Home / Uncategorized

Selasa, 20 Juni 2023 - 23:20 WIB

Pastikan Bersih dan Bebas Narkotika, Polresta Palangka Raya Gelar Tes Urine bagi Personel

Polresta Palangka Raya – Kepolisian Resor Kota Palangka Raya, Polda Kalteng terus berupaya untuk menjaga komitmennya dalam hal menjaga dan memastikan lingkungan kesatuan maupun jajarannya bersih dari pengaruh narkotika.

Salah satu wujud dari upaya tersebut yakni dengan menggelar tes urine bagi para personel, seperti halnya yang dilakukan hari ini pada Mapolresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut Km. 3,5, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Selasa (20/6/2023) pagi.

Tes Urine tersebut dipimpin oleh Wakapolresta, AKBP Andiyatna, S.I.K., M.H. dengan didampingi Kasat Resnarkoba dan Kasi Propam, yang dilakukan oleh anggota Satresnarkoba dan Seksi Dokkes kepada para personel Polresta Palangka Raya.

“Pada hari ini kita akan menggelar tes urine bagi para personel untuk memastikan kesatuan Polresta Palangka Raya bersih dan bebas dari pengaruh narkotika, dengan menggunakan alat tes Egens One Step Test Device yang masih baru serta tersegel kemasannya,” ungkap Wakapolresta.

Baca juga  Kanwil Bea Cukai Jatim Terkesan Pelihara Pabrik Rokok Ilegal, AMI Bakal Bikin Perhitungan

Dimulai dari pukul 07.30 hingga 08.30 WIB, sebanyak 28 (dua puluh delapan) orang personel mengikuti tes urine tersebut, yang diawasi secara langsung oleh Seksi Propam selaku unsur pengawasan personel (waspers).

“Setelah seluruh sampel urine personel kita kumpulkan dan dilakukan tes secara teliti, dipastikan tidak ditemukan adanya yang terkonfirmasi urinenya mengandung narkotika maupun zat terlarang lainnya,” terang AKBP Andiyatna berdasarkan hasil tes.

Baca juga  Personil Sat Binmas Polres Pulpis Sambang Serta Sosialisasi dengan Spanduk Stop Kebakaran Hutan dan Lahan

Atas hasil tersebut, Andiyatna pun menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh personel yang telah mengikuti tes urine tersebut, serta mengapresiasi tidak adanya anggota yang terindikasi menjadi pengguna narkotika.

“Terima kasih atas pelaksanaan tes urine yang telah dilaksanakan pada hari ini, semoga hasil yang sudah baik ini dapat terus dijaga sehingga kesatuan Polresta Palangka Raya hingga polsek jajaran senantiasa bersih dan bebas dari narkotika,” tuturnya.

“Tentunya tes urine ini akan terus digelar secara rutin dan berkala bagi seluruh personel, sebagai bentuk kegiatan imbangan dari Satresnarkoba Polresta Palangka Raya dalam rangka pelaksanaan Operasi Antik Telabang Tahun 2023,” pungkasnya. (pm)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Melaksanakan Gelar Patroli di Daerah Rawan Laka Lantas, Satlantas Polres Pulang Pisau Dukung Cooling System Pilkada Damai

BERITA UTAMA

Terus lakukan upaya cegah penyebaran covid 19, Sat samapta Polres Pulang Pisau lakukan edukasi warga agar disiplin protokol kesehatan

Uncategorized

Sambangi Nelayan Tradisional Ini Yang Dilakukan Anggota Satpolairud

Uncategorized

Selalu Aktif Jaga Silahturahmi, Polsek Maliku Sambangi Warga Binaan dan Mensosialisasikan Kartu Nama

Uncategorized

Cegah Kriminalitas Anggota Polsek Gelar KRYD.

Uncategorized

Personel Polsek Pandih Batu Sosialisasikan Pelayanan Publik Call Center Polsek Pandih Batu

Uncategorized

Selalu aktif jaga silahturahmi, Bahbinkamtibmas sambangi warga binaan dan memberikan kartu nama

Uncategorized

Personil Polsek Pandih Batu Sosialisasi Dumas Layanan Call Center Polsek Pandih Batu