Home / Uncategorized

Sabtu, 16 November 2024 - 13:59 WIB

Pemprov Jatim Kolaborasi dengan Polres Probolinggo Mantapkan Ruang Digital di Pilkada 2024

Polres Probolinggo Mantapkan Ruang Digital di Pilkada 2024

Polres Probolinggo Mantapkan Ruang Digital di Pilkada 2024

 

PROBOLINGGO – Pada tahapan pelaksanaan Pilkada serentak 2024, ruang digital semakin dipenuhi oleh kampanye dari pasangan calon Kepala Daerah baik di tingkat Provinsi Jawa Timur maupun Kabupaten/Kota.

Demi menjaga kondusifitas ruang digital jelang Pilkada Serentak 2024, Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Komunikasi dan Informatika berkolaborasi dengan Polres Probolinggo Polda Jatim mengajak masyarakat untuk lebih bijak dalam menggunakan ruang digital.

Hal itu disampaikan oleh Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana melalui Kasihumas Iptu Merdhania Pravita Shanty pada kegiatan FGD (Focus Group Discussion) Komite Komunikasi Digital.

Baca juga  Kesehatan Jadi Prioritas, Kadinkes P2KB Sumenep Segera Berlakukan Kawasan Tanpa Rokok

Acara ini dilaksanakan di Ruang Probolinggo Region Investment Center (PRIC), Mall Pelayanan Publik Kabupaten Probolinggo, Kamis (14/11/2024).

Dalam sambutannya,Kasihumas Polres Probolinggo Polda Jatim Iptu Merdhania Pravita Shanty juga mengatakan, melalui diskusi ini diharapkan dapat menambah wawasan serta menyatukan pikiran tokoh-tokoh masyarakat untuk menciptakan ruang digital yang positif di Kabupaten Probolinggo.

“Kita harus mempelajari dunia maya seperti ruang digital ini agar tidak hanya tahu,” ungkap Iptu Vita.

Iptu Vita menyebut, media sosial merupakan ruang publik yang tentu dapat diakses oleh semua pihak dan banyak orang.

Baca juga  Bati Tuud Koramil 04/KraWakili Danramil 04/Kra Hadiri Undangan Sebagai Pembina Upacara Bendera di SDN 3 Wonorejo Kec Karanganyar.

Itulah sebabnya dalam bermedia sosial masyarakat diminta lebih bijaksana dan beretika.

“Media sosial bukan ruang privat, tapi ruang publik dan jejak digital sangat sulit untuk dihapus,” kata Iptu Vita.

Lebih lanjut Iptu Vita mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mengemban fungsi kehumasan.

Ia berharap masyarakat dapat membanjiri media sosial dengan konten positif sebagai cooling system pencegahan polarisasi masyarakat.

“Disinilah peran Polri bersama dengan masyarakat bersinergi untuk menjaga  ruang digital tetap kondusif di Negara Kesatuan Republik Indonesia,” pungkas Iptu Vita. Bib

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Personel Polsek Kahayan Kuala menyampaikan pesan Kamtibmas, dan Himbauan kamtibmas

Uncategorized

Melalui Kegiatan Sambang, Polsek Pandih Batu Ajak Masyarakat untuk Wujudkan Kamtibmas yang Aman

BERITA UTAMA

Selamat Ulang Tahun ke – 54 Pangdam V/Brawijaya Mayor Jenderal TNI Farid Makruf, M.A.

Artikel

Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 11 Kostrad bersama Tim Gabungan TNI-Polri Kembali Gagalkan Penyeludupan 156 gram Sabu Dari Malaysia

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Sosialisasi Aplikasi Polri Super App ke warga

Uncategorized

Melaksanakan kegiatan Apel & pelaksanaan pengamanan ibadah Natal 2024.

Artikel

Satreskrim Polres Pasuruan Berhasil Sita Ratusan Botol Miras Beralkohol Tanpa Izin Saat Operasi Cipta Kondisi

Uncategorized

Jaga Keamanan, Polsek Rakumpit Lakukan Patroli Harkamtibmas