Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Kamis, 7 November 2024 - 18:51 WIB

Peringati HUT Ke 79 Korps Marinir, Wadan Menbanpur 2 Mar Ziarah ke TMP 10 November Surabaya

Peringati HUT Ke 79 Korps Marinir, Wadan Menbanpur 2 Mar Ziarah ke TMP 10 November Surabaya

Peringati HUT Ke 79 Korps Marinir, Wadan Menbanpur 2 Mar Ziarah ke TMP 10 November Surabaya

 

TNI AL, Dispen Kormar, (Surabaya),- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Korps Marinir, Wakil Komandan Resimen Bantuan Tempur 2 Marinir (Wadanmenbanpur 2 Mar), Letkol Marinir Muhammad As’ad, M.Tr.Hanla., melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) 10 November Surabaya, pada Kamis (07/11/2024).

Kegiatan diikuti seluruh Perwakilan satuan pelaksana Korps Marinir yang ada di wilayah Surabaya dan sekitarnya ini dipimpin oleh Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Nanang Saefulloh. S.E., M.M. Ziarah dimulai dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga oleh Komandan Pasmar 2 di Tugu utama TMP 10 Nopember, Seusai upacara tradisi dilanjutkan dengan do’a dan tabur bunga di pusara para pahlawan oleh seluruh peserta.

Baca juga  Babinsa Koramil 06/Sruweng Bersama Puskesmas Adakan Giat PSN

Disela-sela kegiatan Wadanmenbanpur 2 Marinir mengatakan selain memperingati HUT Ke-79 Korps Marinir, ziarah ke TMP 10 Nopember ini merupakan bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, sekaligus sebagai pengingat akan perjuangan dan pengorbanan para prajurit Korps Marinir dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Baca juga  Kepolisian Siapkan Strategi Optimal untuk Ops Lilin 2024 Natal dan Tahun Baru

Lebih lanjut Wadanmenbanpur 2 Mar, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Korps Marinir yang jatuh setiap tanggal 15 November, merupakan momentum untuk memperkuat solidaritas, semangat juang dan profesionalisme prajurit dalam menjalankan tugas sebagai penjaga kedaulatan negara.

“Kami berdoa agar arwah para pahlawan senantiasa diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa, dan kami sebagai generasi penerus akan terus melanjutkan pengabdian dan perjuangan mereka,” ujarnya.bib

Share :

Baca Juga

Artikel

Perhutani KPH Probolinggo Adakan Cutting Test Tebangan 2023

Uncategorized

Kembali Personil Sat Binmas Polres Pulpis Beri Imbauan ke Pedagang Kembang Api Tidak Menjual Petasan

Uncategorized

Patroli Rutin dilaks oleh personel Sat Samapta untuk cek Obvit agar kamtibmas tetap kondusif

Uncategorized

Bati Tuud Koramil 09/Kutowinangun Hadiri Musdes RKPDesa Tanjungsari

BERITA UTAMA

KUNJUNGAN KAPOLSEK CIKUPA DI KEDIAMAN PASIEN PELECEHAN DOKTER UMUM KLINIK OMEGA CITRA RAYA-CIKUPA DENGAN KELUARGA PENGUYUBAN SUKU BIMA

Uncategorized

Pepabri Kecamatan Sruweng Gelar Pertemuan Rutin di Koramil

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Sambangi Warga sekaligus Sisipkan Pesan Kamtibmas

Artikel

Tim Respon Cepat Polrestabes Surabaya Tangkap Enam Kelompok Gengster Tim Spontan