Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Minggu, 2 Maret 2025 - 19:47 WIB

Perkuat Mobilitas dan Operasional, TNI AU Terima 100 Unit Maung MV3

Perkuat Mobilitas dan Operasional, TNI AU Terima 100 Unit Maung MV3

Perkuat Mobilitas dan Operasional, TNI AU Terima 100 Unit Maung MV3

 

TNI Angkatan Udara semakin memperkuat kapabilitas mobilitas dan operasionalnya dengan menerima 100 unit kendaraan taktis Maung MV3. Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto kepada Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M., di Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Husein Sastranegara, Bandung, Sabtu (1/3/2025).

Kendaraan Maung MV3 merupakan produk industri pertahanan dalam negeri yang dikembangkan oleh PT Pindad. Sebelumnya, Menteri Pertahanan (Menhan) RI Letjen TNI (Purn.) Sjafrie Sjamsoeddin telah menyerahkan secara simbolis 700 unit Maung MV3 kepada TNI dan Polri sebagai bagian dari upaya modernisasi kendaraan operasional berbasis produk nasional.

Baca juga  Jelang Pilkades, Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Hadiri Penelitian Berkas Bakal Calon Kades

Dalam sambutannya, Menhan menekankan bahwa penyerahan kendaraan ini menjadi tonggak penting bagi penguatan industri pertahanan dalam negeri. “Hari ini merupakan momen bersejarah, di mana pemerintah secara resmi menyerahkan produk nasional industri pertahanan yang dikelola oleh PT Pindad untuk digunakan oleh TNI dan Polri dalam menjalankan tugas operasionalnya,” ujar Menhan.

Dengan diterimanya Maung MV3, TNI AU akan semakin memiliki fleksibilitas dalam mendukung berbagai operasi, baik dalam mobilisasi pasukan, pengamanan wilayah strategis, maupun misi dukungan logistik. Kendaraan ini dirancang untuk menghadapi berbagai medan dengan kemampuan manuver yang tinggi serta dilengkapi fitur yang menunjang efektivitas operasional satuan di lapangan.

Baca juga  Personel Satlantas Polres Pulang Pisau Tegur Pengendara Tak Pakai Helm

Hadir dalam kegiatan ini Ketua Komisi I DPR RI Utut Adianto, Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, Kapolri, para Kepala Staf Angkatan, sejumlah pejabat Kementerian Pertahanan, serta jajaran pimpinan PT Pindad. Kehadiran berbagai unsur dalam acara ini menegaskan sinergi antara pemerintah, industri pertahanan, dan TNI dalam mendukung kemandirian alutsista nasional.

#bib

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Sattahti Polresta Palangka Raya Kembali Buka Layanan Besuk Online

Artikel

Dukung Ketahanan Pangan, Desa Durbuk Jadi Kampung Terpadu Merah Putih Tim Polda Jatim Lakukan Asistensi

Artikel

Lawan Peredaran Narkoba, Dadang Ajak Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Pemuda

Uncategorized

Personel Satlantas Polres Pulang Pisau Melaksanakan Patroli Rutin untuk Mencegah Laka Lantas

Uncategorized

Satuan Binmas Polres Pulang Pisau , Sambangi Warganya terkait Tindak Pidana perdagangan Orang

BERITA UTAMA

Waspada Penyakit Menular, Babinsa Koramil 14/Pejagoan Ajak Warga Untuk Hidup Sehat

Uncategorized

Piket Sipropam dan SPKT Kembali Periksa Ruangan Tahanan

Artikel

Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Bangun Sikap Dasar Disiplin Linmas