Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro Ziarah dan Tabur Bunga

Yogyakarta, Dalam rangka memperingati HUT ke-77 Persit Kartika Chandra Kirana Tahun 2023, Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro melakukan Ziarah dan tabur bunga serta mendoakan para Pahlawan bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusumanegara Yogyakarta, Jl. Kusumanegara, Muja Muju, Umbulharjo, Kota Yogyakarta. Jumat, (31/3/2023).

Kegiatan Ziarah dan tabur bunga dipimpin langsung oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro Ny. Allis Puji Cahyono dan Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro Ny. Indah Hotlan Maratua Gurning.

Baca juga  Personel Polsek Kahayan Kuala sambangi warga dan Memberikan himbauan Tentang Larangan Membakar hutan dan lahan.

Ketua Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro Ny Allis Puji Cahyono menyampaikan bahwa kegiatan ziarah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Persit KCK ke-77 tahun 2023.

“Selain dalam rangka memperingati HUT Persit KCK Ke-77 tahun 2023, kegiatan ziarah bertujuan untuk mendoakan, menghormati dan mengenang jasa para Pahlawan yang telah gugur dalam merebut dan mempertahankan Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tegasnya.

Baca juga  Babinsa Koramil 1612-03/Reok Hadiri PIN Polio di MIN 2 Manggarai

Kegiatan Ziarah dan tabur bunga dimulai dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan, peletakan karangan bunga oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro dan dilanjutkan doa bersama serta di akhiri dengan pelaksanaan tabur bunga.

Hadir dalam acara tersebut, para penggurus Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro, para Ketua Cabang Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro, dan para anggota Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Diponegoro (Penrem072/PMK).

Share :

Baca Juga

Artikel

Operasi Semeru 2025, Polres Madiun Beri Helm dan Souvenir bagi Pengendara Tertib

Uncategorized

Kanit I SPKT Polresta Palangka Raya Cek Kondisi 54 Tahanan

Artikel

Pemkab Tegal Jajaki Peluang Investasi Pariwisata Cacaban dan Purin

BERITA UTAMA

KELUARGA BESAR BU’ AJENNA TA’ PEGGE’ BELEH DAN MADAS (MADURA ASLI) MENGADAKAN BUKBER DAN BAGI BAGI TAKJIL DI JL.GEMBONG TEBASAN – SURABAYA

Artikel

BKKBN Gelar Puncak Acara Harganas ke-31 di Semarang, Jatim Raih 22 Penghargaan

Artikel

Rutin Sambangi Petani, Bhabinkamtibmas Food Estate Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada warga binaan

Artikel

Membangun Mental Tangguh, Prajurit Beserta Persit Kodim 0808 Peringati Isra’ Mi’raj Di Masjid Al-Ikhlas Blitar

Artikel

OJK, TINGKATKAN LITERASI KEUANGAN MASYARAKAT