KOTA BATU, Targetnews.id – Anggota Polres Batu bersama Polsek Batu dan BPBD melakukan pertolongan cepat pada korban pengendara motor. Akibat adanya pohon tumbang yang ada di jalan Brantas Kota Batu, menimpa salah satu pengendara motor terjatuh di jalan aspal yang masih status pelajar laki – laki di salah satu SMK swasta yang cukup ternama di kota Malang.
Setelah mendapatkan informasi dari masyarakat di TKP, Anggota Polres Batu bersama Polsek Kota Batu dan BPBD mendatangi TKP melakukan pertolongan pertama serta membawa korban ke RS Bhayangkara Hasta Brata Kota Batu, Selasa (12/3/24).
Paska evakuasi korban terjatuh akibat pohon tumbang itu, anggota Polres Batu bersama BPBD, dan Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu melaksanakan evakuasi pohon tumbang agar segera jalan tersebut bisa normal dan lancar kembali.

Korban Pelajar Laki-Laki pelajar dari SMK Swasta di kota Malang yang jatuh dari motor, akibat pohon tumbang.
Langkah -langkah cepat antara pihak anggota Polres, TNI, bersama dinas terkait merupakan bagian yang harus bisa sinergitas dalam rangka memberikan pelayanan pada masyarakat,terutama pelayanan cepat tepat,ketika terjadi semisal, tanah longsor, banjir, kebakaran, atau musibah lain yang sifatnya bencana alam yang ada ditengah masyarakat.
Berlanjut, sementara korban jatuh dari motor akibat pohon tumbang yang berada di Jalan Brantas Kecamatan Batu Kota Batu. Untuk itu korban masih mendapatkan perawatan dari Tim medis RS Bhayangkara Hasta Brata Batu, untuk dilakukan observasi,”ujar KA SPK Polsek Batu.
Pewarta : (Wanto)