Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Kamis, 7 November 2024 - 13:07 WIB

Polres Blitar Gelar Rikkes untuk Kesiapan Pengamanan TPS Pilkada 2024

 

BLITAR — Menjelang pemungutan suara Pilkada 2024, Polres Blitar mengambil langkah serius dalam mempersiapkan personel yang bertugas melakukan pengamanan di tempat pemungutan suara (TPS).

Untuk memastikan kesiapan fisik dan kesehatan para personel, Polres Blitar bekerja sama dengan Rumah Sakit Bhayangkara Kediri melaksanakan pemeriksaan kesehatan (Rikkes) kepada seluruh anggota yang akan melaksanakan pengamanan TPS.

Pemeriksaan kesehatan ini diadakan untuk menjamin bahwa para personel dalam kondisi prima dan mampu menjalankan tugas pengamanan secara optimal.

Baca juga  Komandan Brigif 2 Marinir Pimpin Sertijab Danyonif 5 Marinir

Kegiatan ini melibatkan berbagai prosedur medis, termasuk pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan kesehatan jantung, tes gula darah, serta pemeriksaan kesehatan umum lainnya.

Seluruh prosedur ini bertujuan untuk mendeteksi dini potensi masalah kesehatan yang bisa mempengaruhi kinerja personel saat bertugas.

Kapolres Blitar AKBP Wiwit Adisatria menjelaskan bahwa langkah ini diambil sebagai bentuk antisipasi guna menjaga stabilitas dan keamanan selama Pilkada 2024.

Baca juga  Jurnalis Tempo Yang Dianiaya Dua Anggouta Polisi Terima Restitusi Rp 13,8 Juta

“Pengamanan Pilkada membutuhkan kesiapan fisik dan mental yang optimal dari setiap anggota,” ujar AKBP Wiwit, Kamis (7/11).

Dengan dilakukannya pemeriksaan kesehatan ini, Polres Blitar berharap dapat menjaga kualitas dan kesiapan pengamanan, sehingga Pilkada 2024 di wilayah Blitar dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif. Bib

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Hadiri Penetapan Calon Kades dan Pengundian Nomor Urut

Artikel

Anggota Pagar Nusa Nataan Lamongan Sukarela Bongkar Tugu, Kapolres Lamongan Beri Apresiasi

BERITA UTAMA

Polresta Palangka Raya Siagakan Personel di Pos Pantau Wisata Km. 31

Uncategorized

Polsek Maliku Wujudkan Tertib Berlalulintas di Wilkumnya

Artikel

Sambangi warga binaan, Bhabinkamtibmas Food Estate berikan himbauan kamtibmas

Artikel

Warga Desa Kasarangan Ucapkan Terima Kasih atas Kepedulian TNI

Uncategorized

Bangun Kreatifitas didesa Danposramil Bonorowo bersama anggota Komsos dengan Karang Taruna

Uncategorized

Jaga Kamtibmas di Wilkumnya Polsek Maliku Melaksanakan Patroli Malam