Home / BERITA UTAMA / DAERAH / INVESTIGASI / POLRI / Tag / TargetNews.id

Selasa, 17 Oktober 2023 - 07:01 WIB

Polresta Banyuwangi Himbau Nelayan Utamakan Keselamatan Cegah Laka Laut

Polresta Banyuwangi Himbau Nelayan Utamakan Keselamatan Cegah Laka Laut (Anil : foto)

Polresta Banyuwangi Himbau Nelayan Utamakan Keselamatan Cegah Laka Laut (Anil : foto)

 

BANYUWANGI – Laka laut kembali menimpa nelayan di Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat siang (13/10/2023). Insiden terjadi di pelawangan atau pintu keluar masuk perairan Grajagan, Desa Grajagan, Kecamatan Purwoharjo.

Korban, atas nama Dasiman (55), warga Dusun Pancer, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, tewas. Dia tergulung ganasnya ombak pantai selatan.

Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Deddy Foury Millewa, melalui Kapolsek Purwoharjo, AKP Budi Hermawan, menyampaikan, laka laut berawal ketika korban bersama 2 rekannya, hendak melaut dengan menggunakan perahu speed ‘Mekar Jaya’.

Kedua rekan korban diketahui bernama Misyanto (50) asal Dusun Sumberayu, Desa Sumberberas, Kecamatan Muncar dan Yanto (40), warga Desa Kedungringin, Kecamatan Muncar.

Baca juga  Wakili Danramil, Bati Tuud Koramil 17 Adimulyo Hadiri Pelantikan Anggota PKD

Sesampai di pelawangan Grajagan, tas milik korban terjatuh ke laut. Reflek dia melompat masuk ke air berupaya menyelamatkan barang miliknya. Selang beberapa saat, korban tiba-tiba sudah tengkurap di atas air.

“Karena jarak agak jauh dari perahu, teman-teman korban tidak berani menolong dikarenakan ombak di pelawangan cukup besar,” katanya.

Karena ombak cukup besar, aksi penyelamatan pun berlangsung dramatis. Tubuh Dasiman baru bisa diangkat setelah para rekan korban dibantu Mualif, nelayan lain yang kebetulan sama-sama akan melaut.

Baca juga  Dandim 0206/Dairi Bersama Forkopimda Hadiri Apel Mantap Brata PAM Pemilu 2024

“Setelah berhasil diselanatkan, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia,” ungkap AKP Budi Hermawan.

Begitu sampai daratan, lanjutnya, jasad korban dibawa ke kediaman Supriyadi, pemilik perahu speed ‘Mekar Jaya’, di Dusun Kampungbaru, Desa Grajagan. Selanjutnya, kejadian dilaporkan ke Polsek Purwoharjo.

“Pihak keluarga korban juga langsung dikabari. Keluarga menyadari bahwa kejadian murni kecelakaan dan menolak jenazah untuk dilakukan otopsi,” beber Kapolsek Purwoharjo.

Atas kejadian ini, para nelayan diimbau agar lebih berhati-hati ketika hendak melaut mencari ikan. Selalu waspada serta menyiapkan alat keselamatan. (Anil)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Bhabinkamtibmas Koramil dan MPA Terus Sosialisasi Tentang Karhutla

Artikel

Melalui Jambore Kemah Prasiaga, Siswa PAUD Dikenalkan Jiwa Kebersamaan dan Kepemimpinan

Artikel

Prajurit Pangkalan Korps Marinir Melaksanakan Upacara Hari Lahir Pancasila

Artikel

Sat Reskrim Polres Asahan Telah Melakukan Pengungkapan Kasus Tindak Pidana Perjudian

Artikel

Ketinggian Curah Hujan Sebabkan Banjir di Kelurahan Mabuun, Babinsa Koramil Tanta Pantau Keadaan Warga

BERITA UTAMA

Istighotsah Kubro Dalam Rangka Isra Mi’raj Di Makodim 0709/Kebumen

Artikel

Sat Binmas Polres Pulang Pisau Melaksanakan Kegiatan Polisi RW

Artikel

Dugaan Mark Up Realisasi Gaji Tenaga Kebersihan DLH Kabupaten Tangerang Mencuat November 13, 2024