Home / Uncategorized

Minggu, 25 Juni 2023 - 23:16 WIB

Polsek Maliku Sampaikan Penyuluhan terkait TPPO untuk Warga Masyarakat Kecamatan Maliku

 

Polres Pulang Pisau – Personel Bhabinkamtibmas Polsek Maliku, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, Aiptu Yuniwan Lukman bersama Bripka I Wayan D.A., melaksanakan sambang dilingkungan warga masyarakat untuk menyampaikan penyuluhan terkait tindak pidana perdagangan orang (TPPO), Minggu (25/06/2023) Pagi

Bhabinkamtibmas menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk tidak tergiur bekerja di luar negeri, jika harus bekerja diluar negeri upaya kan ikut agen resmi milik pemerintah, selain itu juga disampaikan agar mengawasi putra putri nya agar tidak menjadi korban prostitusi online.

Baca juga  Melaksanakan kegiatan Apel OMP siaga menjelang Pilkada tahun 2024 & Penyampaian arahan dari Pimpinan kepada Anggota terkait tugas di lapangan.

Kapolres Pulang Pisau, AKBP Mada Ramadita, S.I.K., melalui Kapolsek Maliku Ipda Rahmadi menyampaikan, faktor penyebab terjadinya tindak pidana perdagangan orang adalah faktor kesempatan, ekonomi, pendidikan dan sosial budaya, faktor ekonomi dan pendidikan adalah faktor terbesar penyebab terjadinya tindak pidana perdagangan orang, unsur tindak pidana perdagangan orang ada tiga yaitu unsur proses, cara dan eksploitasi, jika ketiganya terpenuhi maka bisa dikategorikan sebagai perdagangan orang, berdasarkan Pasal 1 ayat 1 Undang Undang Nomor 21 Tahun 2007 Tentang Tindak Pidana Perdagangan Orang,

Baca juga  Refleksi Tingkatkan Pelayanan Humanis Polres Pelabuhan Tanjuk Perak di Momen HUT ke-70 Lalu Lintas Bhayangkara

“Melalui kegiatan penyuluhan ini kami berharap masyarakat lebih berhati-hati untuk memilih tempat kerja, masyarakat tidak mudah tergiur untuk bekerja di luar negeri dan memilih lebih baik bekerja di dalam negeri, masyarakat lebih ketat mengawasi putra putri nya untuk mencegah terlibat dalam prostitusi online”, tutup Kapolsek Maliku Ipda Rahmadi.

Share :

Baca Juga

Artikel

Kapolsek Jetis Bersama Forkopimca Jetis Gandeng Ulama Lakukan Safari Ramadhan

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Pandih Batu Sampaikan Kepada Warga Masyarakat Waspadai Modus Penipuan Online.

Artikel

Malam Pisah Sambut Danyonmarhanlan IV Batam Bersama Forkopimda Kota Batam

Uncategorized

Personil Polsek Kahayan Kuala giat KRYD berupa Patroli Kamtibmas guna Cegah Kriminalitas.

BERITA UTAMA

Personil Piket Pos Polisi Pasar Besar Sambang Warga Sampaikan Sejumlah Pesan

Uncategorized

Warga Desa Tlekung, Modal Patungan Capai 15 Juta Bisa Membangun TPS.3 R Mandiri

Uncategorized

Patroli Terpadu di daerah Rawan Karhutla Wilkum Polsek Maliku

BERITA UTAMA

Tingkatkan sinergitas dilapangan Danposramil Bonorowo gelar Komsos dengan Tokoh Masyarakat