Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Senin, 30 September 2024 - 09:55 WIB

Pria di Sawah Pulo Surabaya Ditangkap, Diduga Jadi Perantara Penjualan Sabu

Diduga Jadi Perantara Penjualan Sabu

Diduga Jadi Perantara Penjualan Sabu

 

Surabaya – Unit Reskrim Polsek Krembangan berhasil mengamankan seorang pria bernama Muhammad As’ad (31), warga Jl. Sawah Pulo, Surabaya, pada Jumat, 20 September 2024. Tersangka ditangkap di dalam kamar rumahnya sekitar pukul 15.00 WIB setelah polisi mendapatkan informasi dari masyarakat terkait aktivitas penyalahgunaan narkotika di kawasan tersebut.

Dari hasil penggerebekan, petugas menemukan sejumlah barang bukti, di antaranya uang tunai Rp 50.000 hasil penjualan narkotika jenis sabu, sebuah pipet kaca dengan sisa pembakaran sabu seberat 1,60 gram, seperangkat alat hisap (bong), dan satu buah korek api.

Baca juga  Serma Sugeng Bati Tuud Koramil 08/Alian Hadiri Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tlogowulung

Muhammad As’ad, yang saat diinterogasi mengaku sebagai perantara, ditangkap saat sedang menggunakan sabu di rumahnya. Ia menyediakan alat hisap bagi pembeli yang ingin menggunakan narkotika di tempat. Berdasarkan pengakuan tersangka, lokasi tersebut sering digunakan untuk penyalahgunaan sabu oleh berbagai pihak.

Baca juga  Laksanakan Sambang, Satbinmas Berikan himbauan kepada Pedagang di pasar

Tersangka kini ditahan di Polsek Krembangan untuk penyelidikan lebih lanjut. Ia dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) dan/atau Pasal 112 ayat (1) UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, yang mengatur tentang peredaran dan penggunaan narkotika di Indonesia.

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP William Cornelis Tanasale, S.I.K., menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan pengembangan untuk mengungkap jaringan peredaran narkotika yang lebih luas.red

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Tanam bibit pohon Jati & Kayu putih,Polres Bojonegoro Sebagai wujud Polri Lestarikan Negeri Sejak Dini

Artikel

Upacara Ziarah Dalam Rangka Memperingati HUT Tentara Nasional Indonesia ke-79

BERITA UTAMA

Pemkot Tegal Gelar Apel Bersama HLUN Ke-27 Tahun 2023

BERITA UTAMA

Halal Bihalal Dan Santunan Yatim Piatu Jamaah Syifa’ul Quluub

BERITA UTAMA

Polresta Palangka Raya Laksanakan Pam Objek Vital saat Aktivitas Penerbangan Bandara Tjilik Riwut

Artikel

KOMPLEK PERUMAHAN PDA 8 TRAGUNG CUKUR GUNDUL WUJUD SYUKUR KEMENANGAN PRABOWO -GIBRAN

Uncategorized

Guna Menunjang Kegiatan Kepolisian Diperairan Das Kahayan Wilkum Polres Pulang Pisau Anggota Satpolairud Rawat Ran Air

Artikel

Kecelakaan lalu lintas adalah kejadian yang tidak terduga dan tidak disengaja