Dalam Perayaan Paskah TNI AL Wilayah Barat Tahun 2024, Korps Marinir ditunjuk sebagai Panitia penyelenggara & Pasmar 1 sebagai penanggung jawab.
Letkol Marinir Daniel Tarigan selaku Ketua Panitia Perayaan Paskah TNI AL wilayah Barat Tahun 2024 bersama perwakilan tiap-tiap Kotama TNI AL
wilayah barat melaksanakan bhakti sosial dengan memberikan santunan dan bantuan berupa sembako & alat pembersihan ke beberapa Panti Asuhan Binaan TNI AL
diantaranya Panti Asuhan Pondok Taruna yang berlokasi di Kec. Cipayung Jakarta Timur dan Panti Asuhan Taman Fioreti yang berlokasi di Kec. Pondok Melati, Bekasi.
Acara semakin meriah disaat anak-anak panti asuhan mempersembahkan puji-pujian Rohani bersama dengan seluruh Prajurit, dengan mengambil tema
“Spirit Paskah Mewujudkan Prajurit TNI AL yang Prima” , Letkol Marinir Daniel Tarigan menambahkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dengan maksud untuk membantu dan berbagi
Ketua Panitia mengucapkan banyak terikamasih kepada seluruh panitia yang terlibat dan besar
harapan saya agar kedepan kegiatan ini dapat terus berjalan agar kita bisa selalu berbagi kasih kepada saudara-saudara kita” ucap Letkol Daniel Tarigan di penghujung acara.