Home / Uncategorized

Jumat, 12 Mei 2023 - 23:37 WIB

Sambangi Kantor KPU Kota, Patroli Satsamapta Polresta Palangka Raya Cek Kondisi Keamanan

Polresta Palangka Raya – Guna menjaga dan mengawal berlangsungnya tahapan Pemilu Tahun 2024 yang telah mulai berlangsung saat ini, Satsamapta Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng bergerak untuk melakukan patroli kamtibmas.

Patroli tersebut kali ini dilakukan oleh personel Unit Patmor Satsamapta, Bripda Jenreki dan Bripda Catresa, yakni dengan menyambangi Kantor KPU Kota yang berada di kawasan Jalan Tangkasiang, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Jumat (12/5/2023) siang.

“Pada hari ini kita akan melaksanakan perintah dari Bapak Kapolresta melalui Kasatsamapta untuk melakukan patroli pada objek-objek penyelenggara pemilu, salah satunya yakni Kantor KPU Kota Palangka Raya,” ungkap Bripda Jenreki.

Baca juga  Polres Pulang pisau gelar program "SIKAJA"

Setibanya di sana sekitar pukul 13.00 WIB, Unit Patmor Satsamapta melakukan koordinasi bersama petugas KPU Kota untuk menjaga kondisi keamanan pada kantor tersebut, yang merupakan salah satu objek vital penyelenggara Pemilu Tahun 2024 Kota Palangka Raya.

“Jaga tingkat kewaspadaan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di Kantor KPU Kota Palangka Raya, demi menjaga keamanannya menjelang maupun selama berlangsungnya tahapan pemilu,” imbau Bripda Jenreki kepada petugas jaga KPU.

Selanjutnya dirinya juga menyampaikan sejumlah imbauan guna mengoptimalkan keamanan kantor tersebut, salah satunya terkait pengoperasian kamera CCTV pada sekitar kantor maupun bangunan lainnya yang ada di sana.

Baca juga  Polrestabes Surabaya Siapkan Pengamanan Kunjungan Ibu Negara

“Pastikan kamera CCTV aktif selama 24 jam setiap harinya, sehingga kondisi keamanan pada Kantor KPU Kota maupun bangunan penting lainnya di tempat ini dapat terpantau secara optimal,” tuturnya kepada pihak KPU Kota.

Setelah berkoordinasi tentang beberapa hal lainnya, Tim Patroli Satsamapta pun melakukan pengecekan kondisi keamanan pada area Kantor KPU Kota Palangka Raya, yang berlangsung hingga pukul 14.30 WIB. (pm)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Satuan Binmas Polres Pulang Pisau , Sambangi Warganya terkait Tindak Pidana perdagangan Orang

Uncategorized

Cegah Kriminalitas Piket Siaga Polsek Maliku Laksanakan Patroli malam

Uncategorized

Kapolres Kediri Kota Bersama Dandim 0809 Pastikan Logistik Pilkada 2024 di Gudang KPU Aman

Uncategorized

Bhabinkamtibmas laksanakan Himbauan di Desa Binaan

Artikel

Komandan Korem 174/Anim Ti Waninggap Pimpin Upacara penerimaan Satgas Kizi TNI Konga XX – T Denzipur 11/MA

Artikel

Menyatu Bersama Warga Danramil 07/Tlk Pimpin Anggota Dan Warga Laksanakan Karya Bakti Timbun Jalan Berlobang

Artikel

Tim Voli Putra Polda Jatim Juara Kapolri Cup 2024 usai Kalahkan Tim Polda Jabar di Laga Final

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sukseskan Program Saber Pungli