Home / Uncategorized

Kamis, 12 September 2024 - 16:05 WIB

Sambangi Warga, Sat Binmas Polres Pulpis Ajak Warga Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada Serentak

 

Pulang Pisau – Untuk memastikan proses demokrasi berjalan aman, sejuk, dan damai Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, Polres Pulang Pisau, Polda Kalteng, mengambil langkah proaktif. Salah satu upaya konkret adalah kegiatan Subsatgas Binmas Polres Pulang Pisau yang gencar melakukan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) kepada masyarakat dan tokoh masyarakat. Kamis (12/09/2024) Siang.

Baca juga  Tepis Isu Mangkrak, RPU Brebes Bakal Beroperasi Februari Tahun Depan

Kasat Binmas Polres Pulang Pisau Iptu Laseer Kristopor, S.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan membangun koordinasi dengan seluruh elemen masyarakat.

“Kami ingin memastikan semua tahapan Pilkada serentak 2024 berjalan lancar. Untuk itu, sinergi dengan masyarakat sangat penting,” ujar Kasat Binmas.

Iptu Laseer menegaskan komitmen Polres Pulang Pisau untuk menciptakan Pilkada yang berkualitas. “Kami akan terus melakukan berbagai upaya untuk memastikan Pilkada berjalan aman, damai, dan demokratis,” tegasnya.

Baca juga  Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sampaikan Larangan Karhutla untuk Warga Masyarakat

Ia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Pulang Pisau untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada berlangsung.

“Mari kita jadikan Pilkada serentak sebagai momentum untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa,” ajaknya. (Humasrespulpis)

Share :

Baca Juga

Artikel

Dandim 1208/Sambas Dampingi Danrem 121/Abw Dalam Rangka Penutupan Jelajah Perbatasan RI/Malaysia Tahun 2024.

Uncategorized

Ciptakan Rasa Aman Dandim Bersama Forkopimda Sambas Laksanakan Monitoring Pelaksanaan Ibadah Natal Tahun 2023

Artikel

Inisiatif Lokal di Barabai: Babinsa dan Bhabinkamtibmas Jadi Pionir Kebersihan

BERITA UTAMA

Satsamapta Polresta Palangka Raya Gelar Blue Light Patrol kembali

Uncategorized

Babinsa Koramil 04/Kra Hadiri Undangan Musrenbangdes Pembahasan Rancangan RKP Desa Wonorejo TA.2024

Uncategorized

Danramil 09/Kutowinangun Siagakan Babinsa Lakukan Pengamanan Gereja

Artikel

Personel Polsek Kahayan Kuala sambangi warga dan Memberikan himbauan Tentang Larangan Membakar hutan dan lahan.

Uncategorized

Antisipasi Daerah Rawan Karhutla Poslap 31 Kecamatan Maliku Cek Ketersediaan Air di Sekat Kanal