Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / Home / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / Tag / Uncategorized

Rabu, 10 April 2024 - 10:13 WIB

Sambut Idul Fitri 1445 H, PTPN IV Regional V Dukung Ragam upaya Perusahaan Dongkrak Sosial Ekonomi Masyarakat Kalimantan

PTPN IV Regional V Dukung Ragam upaya Perusahaan Dongkrak Sosial Ekonomi Masyarakat Kalimantan

PTPN IV Regional V Dukung Ragam upaya Perusahaan Dongkrak Sosial Ekonomi Masyarakat Kalimantan

Kalimantan-Targetnews.id PT Perkebunan Nusantara (PTPN) Group melalui Regional V kembali berbagi kebahagiaan jelang Hari Raya Idul Fitri 2024.

Program-program yang dilakukan tersebut melingkupi banyak aktivitas mulai dari bantuan sembako gratis kepada Dhuafa, bantuan Al-Qur’an kepada Marbot Masjid, santunan anak yatim piatu, hingga pasar murah.

PTPN IV Regional V membagikan total 300 bantuan paket sembako, 300 santunan anak yatim piatu dan 1.000 Paket sembako pasar murah yang dilaksanakan di Wilayah Operasional PTPN IV Regional V yaitu di Kalimantan Barat, Kalimantan Timur dan Kalimantan Selatan.

Safari Ramadhan PTPN Group Tahun 2024 Mengusung tema “Sinergi Ramadhan: Meraih Berkah Kebersamaan untuk Kebaikan, rangkaian acara dilaksanakan secara serentak pada 22 Maret – 2 April 2024. Kegiatan Safari Ramadhan tersebut merupakan program tahunan Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) PTPN IV Regional V.

Pemberian bantuan ditargetkan kepada masyarakat yang berada di dekat wilayah operasional PTPN IV Regional V.

Baca juga  Polda Jatim Siagakan Ribuan Personel Gabungan, Pilkades Serentak Bangkalan Berjalan Kondusif

Adapun bantuan sembako yang diberikan berupa bahan makanan seperti beras, gula, teh, susu, dan minyak goreng, sedangkan paket sembako pasar murah yaitu beras, minyak goreng dan gula dengan potongan setengah harga dari harga normal/pasaran.

Sebagai bagian dari seremonial, PTPN IV Regional V melaksanakan puncak kegiatan di tujuh lokasi berbeda, lokasi pertama bertempat di Kebun Tabara (Kabupaten Paser Kalimantan Timur), Kebun Pelaihari (Kabupaten Pelaihari Kalimantan Selatan), Kebun Sungai Dekan (Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat), Kebun Danau Salak (Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan), Kebun Ngabang (Kabupaten Landak Kalimantan Barat), Kebun Gunung Meliau (Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat) dan Kantor Regional PTPN IV Regional V (Kota Pontianak).

Rangkaian acara dihadiri oleh Board of Region Management PTPN IV Regional V yaitu Region Head Khayamuddin Panjaitan didampingi SEVP Operation I Oshutri Anwar, SEVP Operation II Ihsan, SEVP Business Support M. Zulham Rambe, dan jajaran Kepala Bagian diwakili Kepala Bagian Sekretariat & Hukum Diar Nugraha Gumelar sedangkan dari IKBI PTPN IV Regional V hadir Ketua IKBI PTPN IV Regional V Yusnidar Khayamuddin Panjaitan dan Wakil Ketua Puntasari MZ. Rambe.

Baca juga  Sambangi Desa Binaan, Personel Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sosialisasikan Program Saber Pungli

Region Head PTPN IV Regional V Khayamuddin Panjaitan berharap bantuan yang disalurkan dapat memberi manfaat sekaligus meringankan beban ekonomi masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah/ 2024 Masehi.

“Semoga kehadiran PTPN IV Regional V dengan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan memberikan kebahagiaan dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri atau biasa disebut Lebaran,” ujar Region Head PTPN IV Regional V Khayamuddin Panjaitan.

Menanggapi pembagian Sembako dan Pasar Murah yang telah dilakukan, Sekretaris Daerah Pemkot Pontianak Mulyadi mengaku bersyukur dan berterima kasih atas inisiatif PTPN IV Regional V. Menurutnya, bantuan tersebut sangat dibutuhkan masyarakat sekitar untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. (Reni)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Bhabinkamtibmas desa Talio Bripka Muliyadi sosialisasi Karhutla di desa binaannyaa

Uncategorized

Sambangi Warga Dengan Humanis, personel Polsek Sebangau Kuala Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada Warganya

BERITA UTAMA

Sejumlah LSM Kupas Satu Demi Satu, Modus Penyaluran Bansos Di Sampang

BERITA UTAMA

Sebulan Dibentuk, Satgas TPPO Polri Sikat 714 Tersangka

Uncategorized

Ini yang di lakukan Polsek Kahayan Kuala sambangi warga dan Memberikan himbauan Maklumat Kapolda Kalteng Tentang Larangan Membakar hutan dan lahan

BERITA UTAMA

Satlantas Polrestabes Surabaya Berikan Pelayanan Terbaik Dalam Pelaksanakan Uji Praktek SIM

BERITA UTAMA

Kanit III SPKT Polresta Palangka Raya Cek Kondisi 40 Tahanan

BERITA UTAMA

Hari Bhayangkara ke-77, Koramil 1011-15 Kahayan Hilir Berikan Kejutan Kepada Polres Pulang Pisau