TNI AL, Dispen Kormar (Yahukimo). Dalam upaya menjalin kebersamaan dan mempererat silaturahmi dengan
masyarakat, Satgas Batalyon Infanteri 6 Marinir melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) secara humanis di Kabupaten Yahukimo, Papua. Sabtu (25/01/2025).
Kegiatan Komsos ini mencerminkan peran TNI sebagai penjaga kedaulatan yang juga dekat dengan rakyat. Tidak hanya menjalankan tugas pokok pertahanan,
Satgas Yonif 6 Marinir juga hadir sebagai mitra masyarakat dalam menciptakan kedamaian, harmoni, dan kemajuan di wilayah Yahukimo.
Dansatgas Yonif 6 Marinir Letkol Marinir Rismanto Manurung, S.M., M.Tr. Opsla., CTMP.,
menyampaikan selain menjaga keutuhan wilayah, kami memiliki tanggung jawab moral untuk membantu masyarakat, membangun keakraban,
serta memberikan solusi atas kesulitan yang mereka alami. Kehadiran TNI di sini bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk melayani dan mengayomi.bib