Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Selasa, 15 April 2025 - 14:33 WIB

Satgas Yonzipur 8/SMG Gagalkan Penyelundupan 360 Botol Miras Ilegal di Perbatasan

Satgas Yonzipur 8/SMG Gagalkan Penyelundupan 360 Botol Miras Ilegal di Perbatasan

Satgas Yonzipur 8/SMG Gagalkan Penyelundupan 360 Botol Miras Ilegal di Perbatasan

 

Malinau – Komitmen Satgas Pamtas RI–Malaysia Yonzipur 8/SMG dalam menjaga kedaulatan wilayah perbatasan kembali membuahkan hasil. Dalam pelaksanaan sweeping di wilayah Malinau, Kalimantan Utara, personel Pos Kotis Satgas Pamtas berhasil menggagalkan upaya penyelundupan minuman keras ilegal sebanyak 360 botol merek Huster yang dibawa oleh seorang warga sipil, pada Selasa (15/04/25).

Kegiatan sweeping yang dipimpin oleh Lettu Czi Junardi, Pasi Intel Satgas Pamtas RI–Mly Yonzipur 8/SMG, dilaksanakan pada Selasa (15/04/25) dini hari, di jalan Malinau Desa Salap, Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau. Sebanyak 12 personel terlibat dalam operasi ini.

Petugas menghentikan dan memeriksa kendaraan jenis Daihatsu Xenia berpelat nomor KU 8189 SA yang dikemudikan oleh Sdr. D (39), seorang petani asal Desa Tumatalas, Kecamatan Lumbis Ogong, Kabupaten Nunukan. Dari hasil pemeriksaan, ditemukan ratusan botol miras ilegal yang disembunyikan di bagian belakang kendaraan.

Baca juga  Program Bajaka Presisi Polres Pulang Pisau tidak hanya sasar anak anak

Dari hasil interogasi awal, diketahui bahwa miras tersebut dibeli dari daerah Mansalong, Kecamatan Lumbis, Kabupaten Nunukan, dan rencananya akan diedarkan di wilayah Malinau dengan target penjualan kepada Sdri. DS dan Sdri. BL.

Barang bukti saat ini diamankan di Pos Kotis Satgas Pamtas Yonzipur 8/SMG dan akan segera diserahkan kepada aparat yang berwenang untuk proses hukum lebih lanjut.

Baca juga  Momen Tak Terlupakan: Prajurit Indobatt XXIII-R/UNIFIL Rayakan Idul Fitri Kedua Kalinya di Lebanon

Dansatgas Pamtas RI–Mly Yonzipur 8/SMG, Letkol Czi Imam Subekti, S.E., M.Sc., menyampaikan apresiasi kepada seluruh prajurit yang telah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.

“Tugas pengamanan perbatasan tidak hanya menjaga patok dan jalur lintas negara, namun juga mencegah masuknya barang-barang ilegal yang dapat merusak generasi bangsa. Kami akan terus meningkatkan intensitas pengawasan demi menjaga stabilitas keamanan di wilayah perbatasan,” tegas Dansatgas.

Kodam VI/Mulawarman akan terus mendukung pelaksanaan tugas pengamanan wilayah perbatasan melalui penguatan personel, pembinaan teritorial, serta kerja sama dengan aparat penegak hukum dan masyarakat setempat.

Pendam VI/Mlw.

Share :

Baca Juga

Artikel

PMi Sumsel Bersama Aktivis Pemuda Millenial,Gelar Donor Darah

BERITA UTAMA

Kapolresta Palangka Raya Terima Kunker Wakapolda Kalteng

Artikel

Gelar FGD, Tim Biroren Harapkan Penilaian Efektivitas, Penataan dan Evaluasi Organisasi Optimal

Artikel

Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Warga Saat Sedang Patroli Dialogis

Artikel

Polsek Sebangau Kuala Laksanakan Sosialisasi Saber Pungli.

Artikel

Warga Kota Batu, Diduga Koban Tipu Daya Developer Rugi Ratusan Juta Rupiah

BERITA UTAMA

BABINSA JALIN KOMUNIKASI DENGAN PETANI DI WILAYAH BINAAN

BERITA UTAMA

Satlantas Polres Pulang Pisau Gelar Pengaturan Pagi untuk Kelancaran Arus Lalu Lintas