Home / Uncategorized

Kamis, 13 Juni 2024 - 17:30 WIB

Satlantas Polres Pulang Pisau Gelar Pengaturan Pagi, Lancarkan Arus Lalu Lintas dan Cegah Kejahatan

 

 

Polres Pulang Pisau – Satuan Lalu Lintas – Guna meningkatkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) pada jam sibuk pagi hari di Kota Pulang Pisau, Satlantas Polres Pulang Pisau melakukan pengaturan arus lalu lintas di beberapa lokasi strategis yang menjadi titik rawan kemacetan dan kecelakaan, Kamis (13/6/2024) pukul 06.00 WIB

Kapolres Pulang Pisau AKBP Mada Ramadita, S.I.K dalam keterangannya mengatakan, pengaturan lalu lintas dilakukan untuk membantu masyarakat yang mulai beraktifitas pagi hari, dan membantu penyeberangan anak-anak sekolah.

“Kami tempatkan personel pada beberapa lokasi yang menjadi titik rawan macet dan kecelakaan, agar dapat meminimalisir resiko kecelakaan di jalan raya, sehingga masyarakat dapat memulai aktifitas dengan selamat sampai di tujuan,” kata Kapolres.

Baca juga  Korps Marinir TNI AL Gelar Olah Raga Bersama

Selain itu, juga dilakukan pengaturan dan penyeberangan di sekolah untuk membantu para guru dan pelajar yang hendak masuk ke sekolah.

Kegiatan ini, rutin dilakukan setiap hari oleh tidak hanya satuan lalu lintas dan satuan samapta saja, namun oleh seluruh personel, karena keterbatasan jumlah personel Satlantas Polres Pulang Pisau, sehingga dibutuhkan dukungan dan kerjasama dari satuan fungsi lainnya.

Baca juga  Kuasa Hukum PT Lunto Richpac: Pengadilan Negeri Jakarta Barat Keliru Terbitkan Perintah Eksekusi

“Pengaturan lalu lintas tidak hanya oleh satuan pengemban fungsi di bidang lalu lintas, namun tanggungjawab seluruh personel, guna menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat di jalan raya,” terang AKBP Mada Ramadita, S.I.K. lagi.

Atas kehadiran Polri di lapangan khususnya di jalan raya mendapat respon positif dari masyarakat, karena kondisi lalu lintas di Kota Pulang Pisau saat ini yang sudah mulai menimbulkan kemacetan pada beberapa titik lokasi, dan kesulitan bagi pejalan kaki untuk menyeberang jalan, diakibatkan padatnya arus lalu lintas.

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Pasca Serah Terima, Kanit III SPKT Polresta Palangka Raya Cek 50 Tahanan

Artikel

Danmenbanpur 2 Marinir Laksanakan Program Ketahanan Pangan

Uncategorized

Polsek Jabiren Raya melaksanakan Sosialisasi Aplikasi Dumas Presisi di Wilkum Polsek Jabiren Raya

Artikel

Nelayan Brebes Dikucur Bantuan

Uncategorized

Antisipasi Stunting, Polsek Rakumpit Hadiri Kegiatan Ini

Uncategorized

Stop Peti Personil Polsek Banama Tingang Himbau Masyarakat Agar Stop Lakukan Penambangan Liar Yang Dapat Merusak Lingkungan

Uncategorized

Sosialisasi Saber Pungli Oleh Personil Polsek Pandih Batu.

Artikel

KOPDA MAR JOKO SITANGGANG, SANG PETARUNG MALAKA RUNNER