Home / Uncategorized

Sabtu, 3 Juni 2023 - 23:42 WIB

Satsamapta Polresta Palangka Raya Lakukan Patroli Kamtibmas di Komplek Pasar Kahayan

 

Polresta Palangka Raya – Satuan Samapta Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng berupaya untuk menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya, termasuk juga ketika momen akhir pekan.

Di momen akhir pekan, patroli kamtibmas dilakukan oleh Unit Patmor Satsamapta di komplek Pasar Kahayan Jalan Tjilik Riwut Km. 2, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dilaksanakan oleh Bripka Nanang Ma’arif dan Bripda Gusmedi, Sabtu (3/6/2023) siang.

“Pada hari ini kami akan kembali melakukan patroli pada komplek Pasar Kahayan, dengan sasaran yakni memastikan kondusifitas kamtibmas di sana terutama saat momen akhir pekan,” ungkap Bripka Nanang saat memulai patroli pada pukul 10.00 WIB.

Baca juga  Polsek Pandih Batu Laksanakan Apel Bersama Koramil 1011-13 Pandih Batu dan MPA

Saat berada pada komplek pasar tersebut, ia dan rekannya menyampaikan pesan kamtibmas dengan mengingatkan para pengunjung pasar maupun pedagang di sana agar senantiasa menjaga kewaspadaan terhadap potensi terjadinya gangguan maupun tindak kriminalitas.

“Mengingatkan masyarakat agar selalu waspada dan berhati-hati akan gangguan kamtibmas maupun tindak kriminalitas, terutama bagi yang membawa barang-barang berharga dan kendaraan pribadi yang diparkirkan pada komplek Pasar Kahayan,” tuturnya.

Baca juga  Awali Lomba Binsat, Komandan Pasmar 3 Buka Lomba Speed March

Sembari menyampaikan pesan kamtibmas, Nanang juga mensosialisasikan Call Center Pelayanan Masyarakat (Yanmas) SPKT Presisi yang disiapkan Polresta Palangka Raya untuk menerima laporan maupun aduan.

“Yanmas SPKT Presisi Polresta Palangka Raya standby selama 24 jam setiap harinya, yang akan menerima laporan maupun aduan dari masyarakat terkait kamtibmas, dengan nomor telepon yakni 08115207110,” tuturnya. (pm)

Share :

Baca Juga

Artikel

Percepat Masa Tanam, Babinsa Dawuhan Dampingi Petani Tanam Padi

Uncategorized

Patroli Perairan, Satuan Polairud Polres Pulang Pisau Sampaikan Pesan Kamtibmas

Artikel

Bhabinkamtibmas Polsek Sarang Sambang Warga Binaan

Artikel

Babinsa Koramil 1612-08/Macang Pacar hadiri Sosialisasi Stunting di Desa Pacar

Artikel

Puluhan Anak Yatim, Dhuafa dan Marbot Masjid Terima Bantuan dari PTPN IV Regional V

Uncategorized

Himbauan Bhabinkamtibmas Tentang Kejahatan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)

Uncategorized

Sebelum Musim kemarau tiba, Personil Sat Binmas Polres Pulang Pisau terus berupaya berikan Himbauan dan sosialisasi Cegah KARHUTLA kepada warga.

Uncategorized

Kegiatan Sosialisasi Layanan Call Center Polsek Pandih Batu