Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Selasa, 13 Juni 2023 - 18:21 WIB

Support Prajurit Yonranratfib 2 Marinir Pada Kejuaraan Pacu Kuda Panglima TNI Cup

TNI AL, Dispen Kormar (Pasuruan). Dalam rangka membangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional, serta kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara. Prajurit Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) turut memberikan support pada ajang kejuaraan Pacu Kuda Panglima TNI Cup Tingkat Nasional Tahun 2023 yang berlangsung di arena Gelanggang Pacu Kuda Ki Ageng Astrojoyo, Cobanjoyo, Pasuruan, Jawa Timur, Senin (12/06/2023).

Pada kompetisi pacu kuda tingkat nasional ini, sebagai persiapan menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 di Aceh Sumatra Utara dengan mempertandingkan 153 kuda pacu untuk bertanding pada 21 kelas yang dibuka oleh Bapak Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.

Baca juga  Lgai Lagi Preman Collector Penuh Dengan Drama: Sampai Warga Galis Hampir Jatuh Cium Aspal Gegara Oknum Preman

Turut hadir dalam kegiatan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo, Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman, Kabid Organisasi KONI Pusat Mayjen TNI Purn Andrie Tardiwan Utama Soetarno, Gubernur Jawa Timur, Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf dan Kapolda Jawa Timur, Pangkoarmada II, Pangdiv 2/K serta Danlanud Abdul Rachman Saleh.

Baca juga  Komitmen Forum Asuh Gak Bikin Resah, Masyarakat Nyaman Konsumsi Daging

Di lain tempat, Komandan Yonranratfib 2 Marinir Letkol Marinir Aloysius Yogandhi Nugroho, M.Tr. Opsla, mengatakan dukungan prajurit dengan terselenggaranya kejuaraan pacu kuda, merupakan sebuah kebanggaan bagi satuan dengan dilibatkannya pada ajang kejuaraan cabang olahraga bergengsi, dengan harapan dapat memberikan manfaat dalam mendorong peningkatan kualitas serta motivasi bagi sumber daya manusia dibidang olahraga berkuda khususnya Prajurit Fighter Sejati.

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Dinas PUPR Batu, Akan Pasang Guardrail dan Perkuatan Tebing Jalan di Jurang Susuh

BERITA UTAMA

Bersama TVRI, Polres Pulang Pisau Adakan Pelatihan Jurnalistik

Artikel

Program Bajaka Presisi Polres Pulang Pisau tidak hanya sasar anak anak

BERITA UTAMA

Walikota Batu, Menerima Penghargaan ANRI, Di Momen HKN Dari Pemerintah Pusat

BERITA UTAMA

Polisi RW Mediasi Pencurian Batu Pemecah Ombak di Pelabuhan Kalbut Situbondo

BERITA UTAMA

Ketua Umum Depinas Soksi Ir. Ali Wongso Sinaga Umumkan Perubahan SK Kemenkumham Soksi Periode 2022 – 2027

Artikel

Polda Jatim Amankan 3 Tersangka Pastikan Motif Carok di Sampang Tidak Terkait Pilkada

BERITA UTAMA

Berikan himbauan Kamtibmas kepada warga saat sedang Patroli Dialogis