Home / BERITA UTAMA / DAERAH / HUKRIM / INVESTIGASI / NEWS / Tag / TNI-POLRI / Uncategorized

Selasa, 22 Oktober 2024 - 17:00 WIB

Tahapan Kampanye Pilkada 2024 Polres Blitar Tingkatkan Patroli

Tahapan Kampanye Pilkada 2024 Polres Blitar Tingkatkan Patroli

Tahapan Kampanye Pilkada 2024 Polres Blitar Tingkatkan Patroli

 

BLITAR- TargetNews.id Dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan keamanan menjelang Pilkada serentak pada 27 November 2024, Polres Blitar melaksanakan patroli di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Blitar.

Patroli ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan di sekitar kantor KPU tetap kondusif.

Dalam kegiatan tersebut, anggota kepolisian melakukan pengecekan terhadap pengamanan di area kantor KPU, serta memberikan sosialisasi kepada petugas KPU dan masyarakat sekitar tentang pentingnya menjaga keamanan menjelang Pilkada.

Kapolres Blitar AKBP Wiwit Adisatria menyampaikan Kegiatan patroli ini merupakan langkah proaktif untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca juga  Satlantas Polresta Palangka Raya Terus Tertibkan Pengguna Knalpot Brong

“Kami ingin memastikan bahwa proses Pilkada 2024 berlangsung aman dan damai,” kata AKBP Wiwit, Senin (21/10).

Selama patroli, petugas kepolisian juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam menjaga keamanan lingkungan.

“Kami berharap masyarakat dapat bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan nyaman,” tambah AKBP Wiwit.

Dalam kesempatan itu, anggota Polres Blitar juga berkoordinasi dengan petugas keamanan setempat untuk memastikan semua langkah pengamanan sudah dilaksanakan dengan baik.

Baca juga  Dandim 1612/Manggarai, Siapkan Lahan untuk Penanaman Pohon Upaya Menjaga Kelestarian Alam

Patroli ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan pengamanan yang lebih luas yang akan dilakukan oleh Polres Blitar untuk memastikan kelancaran dan keamanan pelaksanaan Pilkada mendatang.

Dengan semangat untuk menciptakan pemilihan yang demokratis dan aman, Polres Blitar berkomitmen untuk terus meningkatkan koordinasi dan komunikasi dengan KPU serta semua pihak terkait.

“Kegiatan patroli di kantor KPU ini diharapkan dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mendorong partisipasi aktif dalam Pilkada yang akan datang,” pungkas AKBP Wiwit,,
Tutupnya(ERS).

Share :

Baca Juga

Artikel

Rutin Sambangi Petani, Bhabinkamtibmas Food Estate Sampaikan Pesan Kamtibmas kepada warga binaan

Artikel

Kader Partai Hanura M.Johari Ucapkan Terimakasih Atas Dukungan Masyarakat Hingga Mengantarnya Kekursi Dewan DPRD Kubu Raya

Uncategorized

Tidak Pernah Bosan Anggota Satpolairud Berikan Edukasi Larangan Karhutla

Uncategorized

Pertajam Naluri Tempur, Prajurit Laba-Laba Hitam Laksanakan Menembak

Uncategorized

Melalui Spanduk, Sat Binmas Polres Pulpis Ajak Warga Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan

Artikel

Babinsa Koramil 08/Alian Bantu Pemdes Karangtanjung Salurkan BLT DD

Uncategorized

Personel Sat Samapta melakukan patroli Dialogis dan sampaikan himbauan kamtibmas

Artikel

Sinergitas TNI-Polri Berikan Pengamanan Ditempat Wisata Pantai Cemara Cave Kec. Paloh