KODIM 0709/KEBUMEN – Tanam padi perdana pada masa tanam (MT 2) di wilayah desa Harjodowo, Koramil 19/ Kuwarasan bersama PPL dari Bpp Kuwarasan mendampingi anggota kelompok tani (Poktan) Harjo Tani 2 desa Harjodowo menanam padi di areal persawahan desa Harjodowo Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah, Senin (14/04/2025)
Tampak secara bersama sama dengan para petani, PPL dan Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan turun ke sawah lakukan pendampingan sekaligus memberikan motivasi kepada para anggota poktan dalam penanaman padi perdana.
Danramil 19/ Kuwarasan Kapten Inf Saryadi Judo mengatakan bahwa, “Pendampingan ini merupakan bentuk kepedulian TNI, khususnya Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan sebagai salah satu wujud nyata di lapangan dalam mendukung swasembada pangan”, ungkapnya
Keberadaan Babinsa dalam pendampingan tanam padi perdana kali ini disambut baik oleh PPL dan para petani di sawah. Para petani sangat antusias dalam kegiatan tanam padi hingga panas dan teriknya matahari pun tak dihiraukan. Penanaman padi tersebut disesuaikan dengan penyuluhan dan arahan dari PPL setempat. (SSY’95Arm/Pendim) Sutarsono Puring Timan Jos Gandos