TANAMKAN NILAI KEJUANGAN DAN DISIPLIN, SERDA BIMBI JADI PEMBINA UPACARA

Foto : TANAMKAN NILAI KEJUANGAN DAN DISIPLIN, SERDA BIMBI JADI PEMBINA UPACARA

Foto : TANAMKAN NILAI KEJUANGAN DAN DISIPLIN, SERDA BIMBI JADI PEMBINA UPACARA

Palembang, (Pendam II/Sriwijaya). Babinsa Kelurahan Talang Jambe Koramil 418-07/Sukarami, Serda Bimbi menjadi Pembina Upacara Bendera di Sekolah Dasar (SD) Negeri 134 Palembang, Senin (6/2/2023).

Upacara Bendera tersebut diselenggarakan di Lapangan SD Negeri 134 Jalan Pesantren SMB II RT. 13 RW. 04 Kelurahan Talang Jambe Kecamatan Sukarami Kota Palembang.

Upacara Bendera ini diikuti juga oleh Kepala Sekolah SD Negeri 134 Ibu Yuyun Sartina, Babinsa Kelurahan Talang Jambe Sertu Miswanto, para Guru dan Staf serta seluruh Siswa/Siswi SD Negeri 134 Palembang.

Dalam amanatnya, Babinsa Serda Bimbi menyampaikan, bahwa, Upacara Bendera adalah kegiatan yang hampir dilakukan oleh setiap sekolah pada hari Senin dan menjadi instrumen atau alat yang cukup efektif untuk menumbuh kembangkan nilai-nilai kejuangan, disiplin dan karakter anak didik.

Baca juga  TINGKATKAN PELAYANAN PUBLIK, LAPAS PAMEKASAN PERBAIKAN KARTU KUNJUNGAN BAGI PENGUNJUNG

“Selain itu, Upacara Bendera ini juga bertujuan untuk seluruh siswa agar belajar bersosialisasi dengan lingkungan, menumbuhkan semangat kebersamaan, membangun sikap tenggang rasa dan belajar bertanggung jawab,” kata Serda Bimbi.

Foto : TANAMKAN NILAI KEJUANGAN DAN DISIPLIN, SERDA BIMBI JADI PEMBINA UPACARA

Pada kesempatan tersebut Serda Bimbi menghimbau kepada seluruh Murid SD Negeri 134 untuk selalu menghormati dan mematuhi orang tua serta para guru-guru pembimbing.

Baca juga  Sambangi Kantor GraPARI, Patroli Satsamapta Polresta Palangka Raya Sampaikan Pesan Kamtibmas

“Selain itu, tingkatkan disiplin, rajin belajar dan bertanggung jawab, agar dimasa mendatang menjadi generasi penerus yang berguna bagi Agama, Nusa serta Bangsa,” pesan Serda Bimbi.

Mengakhiri amanatnya, Serda Bimbi mengingatkan seluruh Siswa SD Negeri 134 untuk tidak membully teman sekolah maupun orang lain dan tetap waspada terhadap isu penculikan anak-anak.

Pelaksanaan Upacara Bendera hari Senin ini, dimaksudkan untuk menjalin rasa kebersamaan antara Koramil 418-07/Sukarami bersama Kepala Sekolah, Guru beserta para pelajar SD Negeri 134 Palembang.(abi gila)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Polsek Pandih Batu Ajak Masyarakat untuk Jaga Kamtibmas

BERITA UTAMA

Jaga Kedaulatan NKRI, Pangdam XIV/Hsn Berangkatkan Satgas Yonif 726/Tml ke Daerah Perbatasan

BERITA UTAMA

Kanit Binmas sosialisasi saber pungli

Artikel

Koramil 06/Sruweng Tanam Terong dan Cabe di Polybag Sebagai Upaya Ketahanan Pangan

Artikel

Ayo Jaga Kamtibmas Perairan Jelang Pemilu

BERITA UTAMA

Amankan Pawai Gema Takbir Malam Hari Raya Idul Adha 1445 H, Polres Pulang Pisau Terjunkan Ratusan Personil

BERITA UTAMA

Cegah Premanise Polsek Maliku laksanakan KRYD

Artikel

Personel Satlantas Polres Pulang Pisau Laksanakan Patroli Daerah Rawan Laka