http://TARGETNEWS.ID TNI AL, Dispen Korps Merauke, Selasa (01/08/2023). Danyonmarhanlan XI Letkol Marinir Daulat Situmorang memberikan materi Wawasan Kebangsaan dan motivasi kepada siswa siswi Pramuka Kwarcab Merauke yang bertempat di Gedung Sekretariat Gerakan Pramuka Kwarcab Merauke, Jl. Trikora, Distrik Merauke, Kab. Merauke, Papua Selatan.
Pemberian materi Wawasan Kebangsaan merupakan bentuk kepedulian terhadap generasi penerus bangsa yang akan melanjutkan kepemimpinan di masa mendatang, dalam paparan Danyonmarhanlan XI menyampaikan poin-poin penting mengenai nilai- nilai Kebangsaan, Pancasila, Nasionalisme dan persatuan kesatuan bangsa.
Danyonmarhanlan XI mengatakan, pemberian materi Wawasan Kebangsaan di sekolah-sekolah adalah sangat penting dengan tujuan agar para siswa sebagai generasi penerus bangsa memiliki wawasan kebangsaan yang luas, sehingga memiliki rasa cinta tanah air dan bangsa, persatuan dan kesatuan. Peserta pembekalan adalah mereka yang akan mewakili Kwarcab Kabupaten Merauke pada kegiatan Raimuna Nasional XII Tahun 2023 di Buper Cibubur Jakarta Timur.
Diakhir pembekalan, Danyonmarhanlan XI mengajak generasi muda untuk lebih bijak dalam menyikapi perkembangan zaman saat ini, sebagai generasi penerus bangsa hendaknya memiliki kemantapan rasa cinta tanah air, bela negara dan memiliki kemantapan wawasan kebangsaan sehingga nantinya mampu menjadi pemimpin yang senantiasa mengedepankan kepentingan bangsa dan kedaulatan NKRI.