Home / Artikel / BERITA UTAMA / DAERAH / Home / HUKRIM / INVESTIGASI / KESEHATAN / NEWS / Tag / Uncategorized

Kamis, 11 Juli 2024 - 15:23 WIB

Wujudkan Kondusifitas Wilayah Pesisir, Dirpolairud Polda Jateng Gelar Sambang Pesisir di Kota Tegal

Dirpolairud Polda Jateng Gelar Sambang Pesisir di Kota Tegal

Dirpolairud Polda Jateng Gelar Sambang Pesisir di Kota Tegal

 

Kota Tegal – Sebagai upaya Polri dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat ( Harkamtibmas ) di wilayah perairan/pesisir. Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Jateng menggelar kegiatan Sambang Pesisir bertempat di gedung KUD Karya Mina, Kelurahan Tegalsari, Kota Tegal, Kamis (11/7/2024).

Kegiatan sambang pesisir dari Ditpolairud Polda Jateng ini, sekaligus untuk memperkuat hubungan silaturahmi dengan masyarakat di wilayah perairan dan pesisir pantai Kota Tegal.

Sedangkan untuk peserta giat Sambang Pesisir kali ini ada sekitar 200 orang. Yang terdiri dari para tokoh masyarakat pesisir, paguyuban nelayan, pemilik kapal, pelaku usaha perikanan, asosiasi perkumpulan nelayan, pengelola wisata bahari dan relawan SAR ARNAVAT Kota Tegal.

Wakil Direktur Kepolisian Perairan dan Udara (Wadirpolairud) Polda Jateng AKBP Yohanes Budi Sarwono mengatakan, kegiatan Sambang Pesisir juga untuk menyerap aspirasi masyarakat nelayan atau yang tinggal di pesisir pantai.

Baca juga  Pastikan Lancar Dan Kondusif TNI-Polri Pengamanan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Suara Pilkada Serentak 2024 Tingkat Kab.HST

“Kami menggelar silaturahmi bersama masyarakat pesisir Kota Tegal, agar apa yang mereka keluhkan atupun usul saran bisa kami tampung. Agar nantinya secara bersama-sama kita carikan solusi sebagai tindak lanjut,” kata AKBP Yohanes Budi.

Pada kesempatan tersebut, AKBP Yohanes Budi juga mengimbau kepada para peserta yang hadir dan masyarakat pesisir Kota Tegal. Untuk bisa membantu Polri dalam memelihara kamtibmas di wilayah perairan agar selalu aman dan kondusif.

AKBP Yohanes Budi juga menambahkan, apabila terjadi permasalahan di wilayah perairan saat berlayar. Untuk segera melapor dan menyelesaikan masalah tersebut dengan melibatkan pihak Kepolisian dan pemerintahan setempat. Sehingga dapat segera teratasi secara cepat, tepat dan berakhir dengan baik.

Baca juga  Polisi Amankan 13 Motor Knalpot Tidak Sesuai Spektek di Pamekasan

“Kami mohon apapun persoalan yang dialami masyarakat, khususnya yang tinggal di wilayah perairan agar senantiasa melibatkan pihak Kepolisian dan Instansi terkait. Sehingga permasalahan yang ada bisa cepat teratasi dengan baik. Hilangkan paradigma atau pemikiran rasa takut apabila ada pak Polisi,” terang AKBP Yohanes Budi.

AKBP Yohanes Budi berharapa dengan adanya kegiatan Sambang Pesisir ini, keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah pesisir dapat terwujud.

“Jadi kamtibmas itu, yang bisa mewujudkan bukan hanya Polisi. Akan tetapi juga peran serta aktif dari masyarakat, ini penting,” pungkasnya. Fauzi

Share :

Baca Juga

Artikel

Tingkatkan Kemampuan Dan Profesionalisme, Prajurit Yonmarhanlan XI Merauke Laksanakan Ujian Karate

Artikel

Polres Pamekasan Berhasil Amankan Pasutri Tersangka Curanmor dan Sita 15 Unit Motor

Artikel

Tim Logistik Polda Jatim Cek Ranmor Dinas Polresta Banyuwangi, Pastikan Kesiapan Pengamanan Pilkada 2024

Uncategorized

Rutin personil polsek banama tingang sosialisasi tentang larangan karhutla.

Uncategorized

Himbau Kamseltibcarlantas, Satlantas Lakukan Penling di Kota Pulang Pisau

Artikel

Ngopi Bareng, Perhutani Lakukan Koordinasi Dan Bersinergi Dengan Bupati Lumajang

BERITA UTAMA

Panglima TNI Gagas Latihan Bersama Solidity Exercise di Natuna Utara

Uncategorized

Teguran Kepada Pengendara Motor Yang Tidak Memakai Helm Berikan Oleh Sat Lantas Polres Pulang Pisau