Jaga Keamanan Obyek Vital, Polsek Bukit Batu Sambangi Bank Kalteng Tangkiling

Polresta Palangka Raya – Personel Polsek Bukit Batu Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng terus meningkatkan kegiatan Patroli dengan dengan menyambangi Obyek Vital di Perbankan Wilayah Kecamatan Bukit Batu, Selasa (28/2/2023) siang.

Patroli tersebut dilaksanakan oleh Kanit Sabhara Polsek Bukit Batu Ipda Siswandi beserta anggota piket SPKT dengan menyambangi Kantor Bank Kalteng Cabang Pembantu (Capem) Tangkiling yang berlokasi di bilangan Jalan Jalan Tjilik Riwut Km. 33 Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya.

Baca juga  Polsek Kahayan Tengah Sampaikan Himbauan Tertib Berlalulintas Kepada Pengguna Jalan

Siswandi menjelaskan, selain mewujudkan Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) yang kondusif, patroli tersebut bertujuan untuk menjalin kemitraan dengan kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat.

Dirinya juga berpesan kepada anggota satuan pengamanan (Satpam) yang tengah bertugas untuk senantiasa waspada terhadap potensi gangguan Kamtibmas maupun pelaku tindak pidana khususnya di area Bank Kalteng Capem Tangkiling.

Baca juga  Peduli Kesehatan Lansia Babinsa Sebangun Dampingi Nakes Laksanakan Posyandu

“Tetap waspada terhadap aksi pelaku tindak pidana maupun potensi gangguan Kamtibmas disekitar lokasi pengamanan dan jangan ragu untuk menghubungi kami apabila memerlukan kehadiran aparat Kepolisian,” tandasnya.(b1b)

Share :

Baca Juga

Artikel

Panglima TNI Terima 650 Unit Ransus Maung dari Kemhan untuk Perkuat Pertahanan NKRI

BERITA UTAMA

Sosialisasi Aplikasi Polri Super App di Wilkum Polsek Maliku

BERITA UTAMA

Soft Opening dan Peresmian Cafe Manunggal Driving Range Borobudur International Golf

Uncategorized

Wujud Kedekatan Dengan Masyarakat Bhabinkamtibmas Aktif Sambangi Warga Binaan

Uncategorized

PATROLI SATLANTAS POLRES PULANG PISAU DI DAERAH RAWAN LAKA LANTAS

BERITA UTAMA

Cegah Judi Online di Kalangan Pelajar Personel Sat Binmas Polres Pulang Pisau Lakukan Pembinaan Di Sekolah.

BERITA UTAMA

Sat Binmas Polres pulang pisau Rutin laksanakan sambang Sinergitas Dengan Warga

Artikel

Bupati Drs h Anwar Sadat m.Ag di dampingi wakil bupati H katamso SA,SE,ME memimpin Rapat Penyusunan RAPBD 2026:
error: Konten dilindungi!!