Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Senin, 29 Mei 2023 - 22:18 WIB

Himbau Kamtibmas, Babinsa Komsos di Wilayah Binaan

Surabaya – Guna mewujudkan keamanan dan ketertiban di wilayah, Babinsa Koramil 0830/02 Semampir Serda Utsman melaksanakan komunikasi sosial bersama warga binaan membahas tentang Kamtibmas di lingkungan RT. 2 RW. 3 Kelurahan Wonokusumo Kecamatan Semampir, Minggu (28/05/2023) malam.

Dalam kegiatan Komsos yang dilaksanakan tersebut membahas tentang Keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) juga sekaligus menghimbau kepada warga supaya selalu menjaga keamanan dan ketertiban agar tercipta situasi aman dan Kondusif, terutama pada situasi malam hari.

Baca juga  Kejaksaan Negeri Surabaya Menyediakan RJ CAR Untuk Layanan Jemput Korban

“Ini adalah wujud kepedulian serta peran kami sebagai seorang Babinsa, dalam kegiatan Komsos seperti ini kami bisa mengetahui sejumlah permasalahan terutama keamanan lingkungan di sekitar wilayah binaan sehingga dapat diselesaikan secara bersama,” ucap Serda Utsman.

Komunikasi sosial (Komsos) dilakukan seorang Babinsa selain sebagai wujud kepedulian TNI kepada rakyat juga sebagai sarana mempererat tali silaturahmi dan keakraban dengan warga binaan.

Serda Utsman menambahkan selama ini di Kelurahan Wonokusumo Kecamatan Semampir dirasa sudah tertib dan aman. “Sebagai Babinsa, kami tidak bosan-bosannya untuk terus menghimbau warga dalam ikut bertanggung jawab menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar kita, jadi mari bersama kita jaga lingkungan yang selama ini sudah aman ini, terutama dari tindakan kriminal dan penyalahgunaan narkoba,” ujarnya.

Baca juga  JELANG HUT KE 37 YONBEKANG 2 KOSTRAD LAKSANAKAN ZIARAH ROMBONGAN DI TMP UNTUNG SUROPATI

Dengan kegiatan yang kita dilaksanakan aktif di wilayah binaan seperti ini harapannya dapat meningkatkan keamanan dan silaturahmi dengan Warga Binaan, pungkasnya.

#TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Share :

Baca Juga

Artikel

Door To Door, Polsek Sebangau Kuala laksanakan sosialisasi Saber Pungli

Artikel

AIPDA HERI WIDODO Berikan sosialisasi Pelayanan publik Kepada Warganya.

BERITA UTAMA

Habib Mohammad Sadig Al Habsyi Sekjen PP Himpunan Pemuda Al Khairat : Jangan Giring Jokowi dalam Konflik Alkhairaat

Artikel

Gerak Cepat Satuan Reserse Narkoba Polres Pasuruan Berhasil Amankan Pengedar Sabu-Sabu

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 1612-04/Borong, Monitoring dan Pendampingan terhadap ODGJ di Desa Satar Lenda, Kecamatan Rana Mese,

Artikel

Polisi Gelorakan Semangat Nasionalisme Ratusan Bendera Merah Putih Dibagikan untuk Pengemudi di Bondowoso

Artikel

Komitmen pelaksanaan Smart City Kab Tegal di evaluasi Kemen Kominfo RI

Artikel

Ditlantas Polda Jatim Laksanakan Ramcek Angkutan Umum dan Tes Urine Pengemudi