Home / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI-POLRI

Sabtu, 10 Juni 2023 - 19:25 WIB

SEBAGAI WUJUD PEDULI LINGKUNGAN, PRAJURIT YONMARHANLAN X IKUTI AKSI GEREBEK SAMPAH DAN PENANAMAN POHON KELAPA

TNI AL, Dispen Kormar Jayapura, Sabtu (10/06/2023). Sebagai wujud rasa peduli terhadap lingkungan sekitar, prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) X Jayapura Pasmar 3 mengikuti Aksi Gerebek Sampah dan Penanaman Pohon Kelapa yang bertempat di Pantai Hecnuk, Jl. Pantai Holtekam, Enggros, Kecamatan Muara Tami, Kota Jayapura, Papua.

Kegiatan gerebek sampah dan penanaman pohon kelapa dilaksanakan dalam rangka menyemarakkan Hari Peduli Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2023. Gerebek sampah ini merupakan upaya untuk menangani sampah plastik yang ada disekitaran Pantai Hecnuk. Selain kegiatan gerebek sampah, juga dilaksanakan penanaman pohon kelapa sebagai wujud pelestarian lingkungan hidup disepanjang pesisir Pantai Hecnuk, Kota Jayapura.

Baca juga  Danrem 072/Pamungkas Hadiri Ziarah Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2023

Ditempat terpisah, Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) X Jayapura Pasmar 3 Letkol Marinir Fachrul Ahmadi, S.H., M.Tr.Opsla mengatakan kegiatan seperti ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian bersama akan sampah. Kedepannya diharapkan masyarakat sekitar akan lebih peduli dengan kebersihan dan bisa menjaga kebersihan lingkungan”

Baca juga  DANYONIF 4 MARINIR TERIMA KUNJUNGAN DARI DANBRIGIF 1 MARINIR.

“Kegiatan tersebut sekaligus memberikan pesan moral kepada masyarakat sekitar untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, karena kebersihan adalah hal yang utama, disisi lain masyarakat sekitar juga harus peduli terhadap lingkungannya, saling menjaga dan ikut merasa memiliki, sehingga lingkungan yang bersih dan lestari akan tetap terjaga,” tambahnya.

Share :

Baca Juga

Artikel

Mengunjungi Warga Masyarakat, Polisi Penggerak Ketahanan Pangan Polsek Maliku Sampaikan Program Pekarangan Bergizi

BERITA UTAMA

Tindaklanjuti Jumat Curhat, Polisi Tutup 14 Tambang Galian C di Banyuwangi

BERITA UTAMA

Demi Modifikasi Sepeda Motor, OY Gelapkan Puluhan Juta Uang Perusahaan

BERITA UTAMA

DANPASMAR 3 MENINJAU PEMBANGUNAN SARANA DAN PRASARANA AKOMODASI PRAJURIT PASMAR 3

Artikel

Satlantas Polres Pulang Pisau Patroli Daerah Rawan Laka

BERITA UTAMA

Polsek Bukit Batu teruss Dukung Ketahanan Pangan Warga

Artikel

Pangdam XII/Tpr Bersama Gubernur dan Kapolda Pimpin Gelar Pasukan Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Banjir

BERITA UTAMA

Satlantas Polres Pulang Pisau Patroli Rutin Daerah Rawan Laka Agar Menurunnya Angka Kecelakaan Lalu Lintas
error: Konten dilindungi!!