Home / Uncategorized

Rabu, 30 Agustus 2023 - 01:08 WIB

Polri Peduli, Polres Pasuruan Gelar Do’a Bersama Dan Santunan Anak Yatim

Foto: Polri Peduli, Polres Pasuruan Gelar Do'a Bersama Dan Santunan Anak Yatim

Foto: Polri Peduli, Polres Pasuruan Gelar Do'a Bersama Dan Santunan Anak Yatim

PASURUAN – Sebagai wujud kepedulian Polri terhadap Masyarakat, Polres Pasuruan menggelar kegiatan Doa’ Bersama dan Santunan Anak Yatim, yang diselenggarakan di Masjid Rofiqul Ummah Polres Pasuruan, Selasa (29/08/2023).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si. dengan mengundang sejumlah 100 Anak Yatim Piatu.

Hadir dalam kegiatan tersebut yakni PJU Polres Pasuruan, Ketua Bhayangkari Cabang Pasuruan bersama anggota Bhayangkari, Kapolsek jajaran, Perwira Polres Pasuruan, Tokoh Agama, serta seluruh anggota Polri dan ASN Polres Pasuruan.

Di awal acara, Do’a bersama dipimpin langsung oleh Gus Romi Pengasuh Ponpes Darut Tauhid Bangil, dan diikuti serentak oleh semua yang hadir.

Baca juga  Satgas Damai Cartenz Berhasil Lumpuhkan 2 KKB Kelompok Yotam Bugiangge di Yahukimo. Inilah Catatan Kriminalnya

Selanjutnya, Kapolres Pasuruan memberikan sambutan, “Alhamdulillah atas ridho Allah SWT kita semua bisa berkumpul dalam acara Do’a Bersama dan Santunan Anak Yatim dengan kondisi sehat walafiat, tak lupa sholawat dan salam tetap tercurahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW,” ucapnya.

“Kegiatan ini kami selenggarakan dalam rangka sebagai wujud kepedulian Polri terhadap Masyarakat, oleh karena itu kami mengundang sejumlah Anak Yatim untuk membuat mereka tersenyum bahagia meskipun telah ditinggalkan oleh orang tuanya,” terang Kapolres.

Baca juga  Kepala UPT PUBM Provinsi Jatim Terkesan Memghindari Wartawan Untuk Dikonfirmasi

Kemudian acara di akhiri dengan pemberian Santunan kepada anak anak Yatim yang diberikan langsung oleh Kapolres Pasuruan didampingi oleh Ketua Bhayangkari Cabang Pasuruan Ny. Adel Bayu Pratama.

Kegiatan ini mendapatkan apresiasi dari Ustadz Roziqin Koordinator yayasan Anak Yatim Piatu wilayah Bangil Kabupaten Pasuruan.

“Saya ucapkan terima kasih dan Apresiasi kepada Polres Pasuruan yang berempati kepada anak yatim piatu sehingga melaksanakan acara santunan di masjid Rofiqul Ummah, semoga Polres Pasuruan selalu mendapatkan perlindungan dari Allah sehingga wilayahnya selalu aman dan kondusif Aamiin ,” ucap Ustadz Roziqin.Anil

Foto: Polri Peduli, Polres Pasuruan Gelar Do’a Bersama Dan Santunan Anak Yatim

Share :

Baca Juga

Artikel

Cooling System untuk Pilkada Damai, Polres Jombang Ajak Ribuan Warga Bersholawat

Artikel

Mencupakan Keluarga Besar TargetNews.id Turut Berduka Cita, Atas Berpulangnya IBU CAMALIA YASMIN Binti MUHAMMAD Bin AYUB Istri tercinta dari Brigjen Pol. Dr. Rakhmad Setyadi, S.I.K., S.H., M.H.

Uncategorized

Babinsa Serda Wahyu Berikan Saran, Guna Pemberdayaan Remaja Karang Taruna Desa Sidorukun

Artikel

Polantas Menyapa, Lakukan Pembagian Brosur Keselamatan

Artikel

Kejari Brebes Musnahkan Ribuan Obat-obatan Terlarang dan Satu Senpi

Artikel

Perkuat Tata Kelola TIK, Diskominfo Sosialisasi Perbup SPBE

BERITA UTAMA

Personil Polsek Sebangau Kuala sambangi Warga Sekitar dan menyampaikan Himbauan Kamtibmas kepada masyarakat.

Artikel

Suasana Haru Warnai Acara Tradisi Pelepasan Pejabat Lama Dandim 1009/Tanah Laut
error: Konten dilindungi!!