Home / Uncategorized

Sabtu, 30 September 2023 - 15:55 WIB

Danrem 084/BJ Meninjau Kesiapan Bhakti Sosial Kesehatan di Bangkalan

 

Bangkalan, TargetNews id ,-Komandan Korem 084/Bhaskara Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, S.I.Kom., M.M. meninjau kesiapan pelaksanaan Bhakti Sosial Kesehatan di Lapangan R.P. Moch. Noer Bangkalan, Jum’at (29/09/2023).

Kegiatan Bhakti Sosial Kesehatan dalam rangka HUT Ke-78 TNI ini akan digelar pada hari Sabtu tanggal 30 September 2023, dimulai Pukul 07.00 Wib sampai selesai. Adapun kegiatan yang dilaksanakan pada Bhakti Sosial tersebut adalah Pelayanan Pengobatan Umum untuk 1000 orang, Khitanan Masal sebanyak 100 anak, Donor Darah 100 orang, serta pembagian paket sembako.

Baca juga  Wujud Belasungkawa, Kapolres Puncak Jaya Kunjungi dan Berikan Bantuan Duka Kepada Keluarga Alm. Anes Tabuni

Danrem 084/BJ mengatakan bahwa tujuan diselenggarakan kegiatan Bhakti Sosial ini adalah untuk membantu masyarakat khususnya di wilayah Bangkalan Madura dalam memberikan pelayanan kesehatan sebagai wujud keikutsertaan TNI beserta komponen bangsa lainya dalam mengatasi kesulitan masyarakat serta memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat.

“Bhakti Sosial Kesehatan dalam rangka memperingati HUT Ke-78 TNI dengan kegiatan pelayanan pengobatan umum kepada masyarakat, khitanan masal, donor darah serta pembagian paket sembako kepada masyarakat bertujuan untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat serta mempererat kemanunggalan TNI-Rakyat”, kata Brigjen TNI Terry.

Baca juga  Warga Desa Tlekung Spontanitas, Melakukan Penutupan Jalan Yang Menuju Ke TPA

“Saya mengajak kepada masyarakat Bangkalan dan sekitarnya, mari kita hadiri dan ramaikan Bhakti Sosial Kesehatan dalam rangka HUT ke-78 TNI yang digelar di Lapangan Kerapan Sapi R.P. Moch. Noer Bangkalan pada hari Sabtu, 30 September 2023 Pukul 07.00 Wib sampai Selesai”, pungkasnya. (Penrem084/ Anil)

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Pastikan Data KPM Valid, Babinsa Koramil 08/Alian Minta Pemdes Siapkan Kriteria

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Briptu Wahyudin Nor Sampaikan himbauan Kamtibmas ke warga

Uncategorized

Personel Polsek Jabiren Raya gelar patroli Jam Rawan

Artikel

Teken Nota Kesepahaman dengan Kementerian Imipas, Kapolri Harap Sinergisitas Makin Optimal

Uncategorized

Bhabinkamtibmas Food Estate Polsek Pandih Batu Sambangi Pabrik Penggilingan Beras sekaligus Sisipkan Pesan Kamtibmas

Artikel

Wakil Komandan Pasmar 3 Hadiri Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-52

BERITA UTAMA

Babinsa Koramil 08/Alian Hadiri Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Krakal

BERITA UTAMA

Satsamapta Polresta Palangka Raya Kunjungi Pos Jaga Rumjab Gubernur Kalteng
error: Konten dilindungi!!