Home / Artikel / BERITA UTAMA / INVESTIGASI / PENDIDIKAN / POLRI / Tag / TargetNews.id

Selasa, 3 Oktober 2023 - 08:30 WIB

Cegah Balap Liar, Satlantas Polres Kendal Gelar Patroli Skala Besar

KENDAL – Satlantas Polres Kendal menggelar patroli skala besar,
ini adalah upaya Satlantas Polres Kendal dalam mencegah dan mengantisipasi aksi balap liar maupun tawuran, Senin (2/10/2023).

Kegiatan patroli ini diawali dari Polres Kendal, setelah itu keliling menuju wilayah SPBU Gondang dilanjutkan di Jalan Arteri Weleri.

Selama patroli, anggota Satlantas Polres Kendal melakukan upaya preventif dengan memberikan edukasi ke para pengguna jalan.

Baca juga  Remas Al Hikmah Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Kasatlantas Polres Kendal AKP Afiditya Arief Wibowo SIK menjelaskan, “Patroli skala besar ini adalah upaya pencegahan balap liar serta tawuran.

“Kami tidak ingin di wilayah Kabupaten Kendal ada balap liar maupun tawuran yang mengganggu dan meresahkan masyarakat, balap liar ini memang harus ditertibkan, tapi harus diupayakan dulu upaya pencegahan,” ucap Kasatlantas Polres Kendal.

Baca juga  Bhabinkamtibmas Sosialisasi tentang karhutla kepada warga

AKP Afiditya Arief Wibowo juga berharap dengan adanya patroli skala besar situasi di wilayah Kabupaten Kendal semakin kondusif.

“Terus terang banyak sekali keluhan-keluhan masyarakat berkaitan dengan balap liar dan kami wajib menindak lanjuti, harapan kami bagi masyarakat dan juga bagi orang tua, selalu mengingatkan anaknya agar betul-betul disiplin dalam berkendara,” pungkas AKP Afiditya. Fauzi

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Tindaklanjuti Jumat Curhat, Polres Malang Amankan Ratusan Kendaraan Diduga Terlibat Balap Liar

Artikel

Cegah Laka Lantas, Satlantas Polres Pulang Pisau Patroli Daerah Rawan Kecelakaan

Artikel

Kapolres Nganjuk Tegaskan, Pentingnya Peran Warga dalam Menjaga Kamtibmas di Kecamatan Sawahan

Artikel

Lakukan Pengamanan di Air, Satpolairud Polres Pulang Pisau Pastikan Final Perahu Naga Berjalan Aman

BERITA UTAMA

Danramil 14/Pejagoan Hadir Pada Rapat Penentuan Balon Kades

BERITA UTAMA

Kontroversi Nomor Rekening SMA Negeri 1 Glagah: Apakah Ini Bentuk Pungutan Liar?

Artikel

Final Turnamen Bola Voli Kapolres Pulpis Cup Hari Bhayangkara ke-79: Bhayangkara Banteng dan Polsek Jabiren Raih Juara Pertama

Artikel

Di HUT ke-48, Wali Kota Resmikan Musholla Perumda Air Minum Tirta Bahari Kota Tegal
error: Konten dilindungi!!