Home / Uncategorized

Kamis, 5 Juni 2025 - 22:05 WIB

Kapolda Kalteng Kunker ke Polres Pulang Pisau, Tinjau Kinerja dan Fasilitas

 

Pulang Pisau – Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah Irjen Pol. Iwan Kurniawan, S.I.K., M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Markas Kepolisian Resor (Polres) Pulang Pisau, Kamis (5/6/2025). Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda pembinaan dan pengawasan terhadap kinerja jajaran kepolisian di wilayah hukum Polda Kalimantan Tengah.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolda didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Kalteng dan disambut langsung oleh Kapolres Pulang Pisau, AKBP Iqbal Sengaji, S.I.K., M.H., beserta jajaran.

Baca juga  Polsek Sebangau Kuala Laksanakan Sosialisasi Karhutla.

Kapolda meninjau secara langsung berbagai fasilitas penunjang operasional di lingkungan Polres, termasuk meresmikan Aula Satya Haprabu dan Café Rumah Kita Polres Pulang Pisau. Selain itu, beliau juga memberikan arahan kepada seluruh personel terkait peningkatan profesionalisme, pelayanan kepada masyarakat.

“Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh jajaran bekerja secara optimal, serta fasilitas yang tersedia mendukung pelaksanaan tugas dengan baik,” ujar Kapolda dalam arahannya.

Selain evaluasi fasilitas, Kapolda juga mengapresiasi capaian kinerja Polres Pulang Pisau dalam menjaga kamtibmas serta upaya mendekatkan diri kepada masyarakat melalui program-program pelayanan yang responsif.

Baca juga  Anggota Satlantas Polres Pulang Pisau, Memberi Teguran Kepada Pengemudi Yang Tidak Menggunakan Sabuk Pengaman dengan baik

Kapolres Pulang Pisau menyampaikan terima kasih atas perhatian dan arahan dari Kapolda, yang diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh personel untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan prima kepada masyarakat.

Kunjungan kerja berlangsung dengan lancar dan penuh keakraban, diakhiri dengan sesi foto bersama serta peninjauan sarana prasarana lainnya. (Humasrespulpis)

Share :

Baca Juga

Artikel

Satlantas Pulang Pisau Tegur Pengemudi Tanpa Sabuk Pengaman

Artikel

Anak Petani hingga Montir Jadi Lulusan Terbaik Bintara Remaja SPN Polda Jatim

Uncategorized

Sebelum Memasuki musim panas atau musim kemarau Sat binmas Polres Pulpis aktif melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang pencegahan kebakaran hutan dan lahan

Uncategorized

Patroli Malam, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Sambangi Warga Jelang Tahun Baru 2024

Uncategorized

Cegah Karhutla Bhabinkamtibmas laksanakan Himbauan

Artikel

Perkemahan Saka Wira Kartika Kodim 0808/Blitar, Siapkan Generasi Muda Yang Berkarakter Dan Peduli Lingkungan

Uncategorized

Saat Patroli Dialogis selalu ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

Artikel

Bareskrim Polri Sita Hotel Aruss Semarang, Terungkap Dibangun dengan Dana Hasil Pencucian Uang Perjudian Online
error: Konten dilindungi!!